Ini Amanat Jokowi untuk PT Pindad

Senin, 12 Januari 2015 - 17:59 WIB
Ini Amanat Jokowi untuk...
Ini Amanat Jokowi untuk PT Pindad
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke PT Pindad (Persero) di Kota Bandung, hari ini. Apa yang diamanatkan Jokowi terhadap PT Pindad?

"Beliau mengapresiasi dengan apa yang dilihat di Pindad. Beliau mengamanatkan (Pindad) untuk meningkatkan kinerja, meningkatkan kapasitas agar Pindad bisa lebih unggul dan juga bisa bicara banyak di beberapa negara, bukan hanya di Indonesia," kata Direktur Utama PT Pindad Silmy Karim di Jalan Gatot Subroto Bandung, Senin (12/1/2015).

Untuk mengejar amanat itu, PT Pindad sebenarnya sudah punya misi agar menjadi lebih baik dalam berbagai hal. Apalagi, UU Nomor 16 Tahun 2012 tentang Industri Pertahanan secara tidak langsung juga mengamanatkan agar Pindad mengoptimalisasi produksinya.

"Nah untuk merespons itu kita melalui berbagai macam cara. Yang pertama adalah penyertaan modal negara untuk memodernisasi dan persiapan kerja sama dengan luar negeri," ungkapnya.

Khusus untuk kemitraan dengan luar negeri, Jokowi lanjutnya, mengamanatkan secara khusus agar benar-benar dijalankan. "Kemitraan adalah salah satu yang digarisbawahi oleh Pak Presiden untuk mengembangkan industri pertahanan ke depan," jelas Silmy.

Saat ini, penandatanganan kerja sama sudah dilakukan dengan sejumlah negara, di antaranya Belgia dan Jerman. "Kemudian kita nanti melihat peluang-peluang yang ada," tandasnya.
(kri)
Berita Terkait
Kunjungan ke Jatim,...
Kunjungan ke Jatim, Presiden Jokowi Tinjau Alutsista PT Pindad
Presiden Jokowi Minta...
Presiden Jokowi Minta KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali Perkuat Alutsista
Satu Pesawat Super Hercules...
Satu Pesawat Super Hercules Diserahkan ke TNI, Jokowi: Kita Pesan Lima
Pameran Alutsista, Presiden...
Pameran Alutsista, Presiden Jokowi : Ini Bentuk Transparansi Penggunaan Anggaran
Hadiri Event Indo Defence...
Hadiri Event Indo Defence 2022 Expo & Forum, Ini Pesan Jokowi kepada Menhan Prabowo
Jokowi Singgung Penggunaan...
Jokowi Singgung Penggunaan Drone dalam Perang, Ini Kata KSAU
Berita Terkini
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Irjen Nanang Avianto yang Kuasai Bidang Reserse, Lantas, dan Propam
15 menit yang lalu
SPMB: Kebijakan Keberpihakan
SPMB: Kebijakan Keberpihakan
24 menit yang lalu
Kompolnas Pastikan Sidang...
Kompolnas Pastikan Sidang Etik Bakal Pecat Eks Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
6 Pati TNI Dimutasi...
6 Pati TNI Dimutasi Jadi Staf Khusus KSAD Jenderal Maruli pada Mutasi TNI Maret 2025
2 jam yang lalu
Mutasi TNI Terbaru,...
Mutasi TNI Terbaru, Jenderal Agus Subiyanto Geser 3 Pati TNI AU Jadi Staf Khusus KSAU
4 jam yang lalu
Urun Rembug Tentang...
Urun Rembug Tentang Revisi UU TNI
4 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved