SBY Jadi Caketum, Demokrat Pastikan Regenerasi Tak Mandek

Senin, 29 Desember 2014 - 15:49 WIB
SBY Jadi Caketum, Demokrat...
SBY Jadi Caketum, Demokrat Pastikan Regenerasi Tak Mandek
A A A
JAKARTA - Proses regenerasi di internal Partai Demokrat dipastikan akan terus berlangsung meski Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kembali maju menjadi calon ketua umum pada Kongres 2015 mendatang.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Hermanto mengungkapkan, proses regenerasi tersebut akan dilakukan melalui pengoptimalan peran kader muda dan memfokuskan para kader tua.

"Proses regenerasi dijalankan walaupun ketumnya SBY, tapi kan jajaran dibawahnya ada kader muda yang potensial. Kader tua pun tetap ada dan difokuskan. Kader muda diperbanyak. Keterlibatan perempuan juga," kata Agus di Gedung DPR, Senyan, Jakarta Selatan, Senin (29/12/2014).

Meski majunya SBY menjadi caketum Partai Demokrat disebut berbagai pihak akan menghentikan proses kaderisasi, Agus yakin hal tersebut tidak akan menimbulkan perpecahan sebagaimana yang telah dialami PPP dan Partai Golkar.

Agus pun mengaku telah berupaya meluruskan seluruh unsur partai dari pusat hingga daerah saat dirinya mendapati ada kader yang mencla-mencle.

"Justru SBY sudah tidak menduduki jabatan presiden lagi. Jadi kami yakini beliau akan fokus. Kita tidak boleh curiga, tapi kita harus menjaga-jaga," tutup Agus.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8696 seconds (0.1#10.140)