Lewat Luhut, Jokowi Diminta Berkunjung ke AS

Selasa, 23 Desember 2014 - 22:16 WIB
Lewat Luhut, Jokowi...
Lewat Luhut, Jokowi Diminta Berkunjung ke AS
A A A
JAKARTA - Mantan Anggota Dewan Penasihat Tim Transisi Luhut Binsar Panjaitan kemarin bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara. Lalu apa urgensi pertemuan Luhut dan Jokowi?

Sekretaris Kabibet (Seskab) Andi Widjajanto mengatakan, Luhut menyampaikan pesan dari pemerintah Amerika Serikat (AS) supaya Jokowi berkunjung kenegara Paman Sam itu.

"Kalau dengan Pak Luhut, pas beliau ke Amerika, ada beberapa pesan dari pemerintah AS yang intinya mengundang Presiden Jokowi untuk berkunjung ke AS," kata Andi di Istana, Jakarta, Selasa (22/12/2014).

Andi mengatakan, Luhut pergi ke Amerika dalam kapasistasnya sebagi individu, tapi bertemu dengan senator dan penasihat keamanan Gedung Putih. Namun, belum dibahas apakah Jokowi akan berkunjung atau tidak.

"Jadi kemudian ada pesan dari pejabat tinggi Amerika Serikat di Washington, disampaikan Pak Luhut soal kemungkinan presiden ke sana. Belum dibahas kemungkinan presiden berkunjung ke AS," ucap Andi.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1090 seconds (0.1#10.140)