Komisi-komisi di DPR Mulai Aktif Bekerja

Senin, 10 November 2014 - 12:26 WIB
Komisi-komisi di DPR Mulai Aktif Bekerja
Komisi-komisi di DPR Mulai Aktif Bekerja
A A A
JAKARTA - Hari ini beberapa komisi di DPR mulai bertemu dengan mitra kerjanya sesuai dengan bidang komisinya dengan agenda Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dan Rapat Kerja (Raker).

Pantauan Sindonews, saat ini sedang berlangsung RDPU antara Komisi I dengan masyarakat telematika. Pertemuan ini dimulai pada pukul 10.00 WIB. Secara umum rapat ini membahas tentang kasus-kasus telekomunikasi dan telematika di Indoensia.

Kemudian, kegiatan yang sama sedang berlangsung pula di Komisi VI. Yang mengadakan RDPU dengan kepala Badan Sar Nasional (BSN). Menurut jadwal komisi ini juga akan mengadakan RDPU dengan KPPU pukul 14.00 WIB.

Selanjutnya, Komisi VIII pada pukul 10.00 WIB tadi juga mengadakan RDPU dengan MUI, Forum KBHI, AMHURI, HIMPUH dan PBHMI. Secara umum rapat ini membahas mengenai permasalahan dalam kuota haji, permasalahan kolom agama dan pembangunan umat di Indonesia. Hingga pukul 14.00 WIB nanti RDPU di komisi VIII ini akan berlanjut dengan MUI.

Sementara, Komisi IX rencananya akan melangsungkan rapat kerja dengan Menteri Kesehatan (Menkes) pada pukul 10.00 WIB. Namun, rapat ini batal dilangsungkan.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9331 seconds (0.1#10.140)
pixels