MPR Klaim Persiapan Pelantikan Presiden Sudah 99%
A
A
A
JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengungkapkan, persiapan sidang pelantikan presiden dan wakil presiden periode 2014-2019, sudah hampir rampung.
"(Kesiapan) sudah 99 persen, tinggal teknis saja," kata Zulkifli seusai gladi bersih pelantikan presiden dan wakil presiden di Gedung DPR, Jakarta, Minggu (19/10/2014).
"Penempatan mikrofon dan posisi berdiri kita, agar tidak menghalangi media yang mengambil gambar dari sebelah kiri," imbuhnya.
Menurut Zulkifli, acara kenegaraan yang akan dilaksanakan pada Senin 20 Oktober 2014, pukul 10.00 WIB, juga akan dihadiri oleh sejumlah tamu negara dari luar negeri.
Seperti, Perdana Menteri (PM) Singapura, Perdana Menteri (PM) Malaysia, Sultan Brunei, Presiden Timor Leste, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Jepang dan Korea Selatan.
"Ini hajatan besar, mohon doanya agar semuanya berjalan dengan lancar," ucapnya.
Diketahui, presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan wakil presiden terpilih Jusuf Kalla (JK) sudah mengikuti acara geladi bersih terkait persiapan pelantikan presiden.
"(Kesiapan) sudah 99 persen, tinggal teknis saja," kata Zulkifli seusai gladi bersih pelantikan presiden dan wakil presiden di Gedung DPR, Jakarta, Minggu (19/10/2014).
"Penempatan mikrofon dan posisi berdiri kita, agar tidak menghalangi media yang mengambil gambar dari sebelah kiri," imbuhnya.
Menurut Zulkifli, acara kenegaraan yang akan dilaksanakan pada Senin 20 Oktober 2014, pukul 10.00 WIB, juga akan dihadiri oleh sejumlah tamu negara dari luar negeri.
Seperti, Perdana Menteri (PM) Singapura, Perdana Menteri (PM) Malaysia, Sultan Brunei, Presiden Timor Leste, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Jepang dan Korea Selatan.
"Ini hajatan besar, mohon doanya agar semuanya berjalan dengan lancar," ucapnya.
Diketahui, presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan wakil presiden terpilih Jusuf Kalla (JK) sudah mengikuti acara geladi bersih terkait persiapan pelantikan presiden.
(maf)