Trimedya Panjaitan: PPP Solid, DPD Terpecah

Rabu, 08 Oktober 2014 - 05:37 WIB
Trimedya Panjaitan: PPP Solid, DPD Terpecah
Trimedya Panjaitan: PPP Solid, DPD Terpecah
A A A
JAKARTA - Politikus PDIP Trimedya Panjaitan menilai Fraksi PPP sudah solid dalam mendukung paket Pimpinan MPR yang diajukan Koalisi Indonesia Hebat (KIH). Meski Fraksi PPP solid, calon yang diusung KIH tetap kalah.

"PPP solid, kita melihat DPD (Dewan Perwakilan Daerah) kurang solid," kata anggota Fraksi PDIP Trimedya Panjaitan di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (8/10/2014).

Mantan anggota Komisi III DPR RI ini mengatakan, anggota DPD yang berasal dari partai politik lebih mendukung calon yang diusulkan partainya, sehingga suara DPD terpecah.

Dia mengatakan, Oesman Sapta Odang sebagai calon ketua MPR sudah berjuang untuk memenangkan pertarungan. Meski begitu, PDIP mengaku menerima kekalahan pemilihan ketua MPR ini.

"Mungkin dia (Oesman) sudah maksimal tapi DPD-nya terpecah. Kita harus menerima, ada banyak DPD yang berasal dari parpol," tegas Trimedya.

Seperti diketahui, Zulkifli Hasan akhirnya terpilih menjadi Ketua MPR RI periode 2014-2019. Bersama empat calon Pimpinan MPR lainnya yang masuk Paket B, anggota Fraksi PAN ini berhasil meraup suara sebesar 347 dari total 678 anggota DPR dan DPD yang hadir dalam pemilihan.

Sedangkan Oesman Sapta Odang dan empat calon Pimpinan MPR yang masuk Paket A meraih 330 suara. Sementara, satu suara abstain.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6973 seconds (0.1#10.140)