Pemerintah Dinilai Diskriminatif terhadap TKI

Minggu, 27 Juli 2014 - 18:12 WIB
Pemerintah Dinilai Diskriminatif terhadap TKI
Pemerintah Dinilai Diskriminatif terhadap TKI
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Gerindra Desmon J Mahesa mengapresiasi upaya penegak hukum dalam menindak pihak yang melakukan pemerasan tenaga kerja Indonesia (TKI) di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Provinsi Banten.

Desmon mengaku partainya sudah sering menyuarakan masalah yang dialami TKI melalui legislator partainya yang duduk di Komisi IX DPR.

"Pemerasan ini pun sudah ada saat mau berangkat. TKI diperlakukan tak semestinya sampai harus dibuatkan terminal khusus," ujar anggota Komisi III DPR inii kepada Sindonews melalui telepon, Minggu (27/7/2014).

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri dan Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) menggelar inspeksi mendadak di Kantor PT Angkasa Pura Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno Hatta pada Sabtu (26/7/2014) dini hari.

Belasan orang diamankan dalam kegiatan tersebut salah satunya, satu oknum anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat, dua oknum polisi, dan para calo yang kerap beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8154 seconds (0.1#10.140)