HT Apresiasi Pilpres Aman dan Damai

Rabu, 09 Juli 2014 - 12:51 WIB
HT Apresiasi Pilpres Aman dan Damai
HT Apresiasi Pilpres Aman dan Damai
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) mengapresiasi pelaksanaan pemilu presiden (Pilpres) 2014 yang berlangsung aman dan damai.

Menurut Ketua Pembina Laskar Hary Tanoesoedibjo tersebut kondisi seperti ini merupakan cerminan masyarakat yang dewasa dalam berpolitik.

"Karena yang pertama pemilu itu harus damai dan lancar. Kedua mari sama-sama kita tunggu hasilnya siapa yang menang," ujar HT seusai memberikan hak suaranya di TPS 2 Jalan Citayam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (9/7/2014).

HT mengatakan, meski aura persaingan antara kedua pasangan cukup ketat, namun dia melihat hingga waktu pencoblosan semua berjalan aman dan lancar. Dia juga mengakui bahwa pada pilpres kali ini tingkat persaingan cukup besar dan membuat masyarakat bergairah untuk memilih.

"Ini kan suatu proses demokrasi yang menarik dan menegangkan. Jadi saya rasa itu semua dirasakan oleh seluruh masyarakat kita," katanya.

Hal itu, menurut HT tidak terlepas dari jumlah peserta pilpres yang hanya dua pasang calon dan memiliki basis massa yang sama-sama kuat.

"Saya tidak pernah melihat proses pemilu semenarik hari ini dimana betul-betul head to head menentukan pemimpin yang baru yang memang Indonesia perlukan saat ini," tuntasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6537 seconds (0.1#10.140)