Prabowo Diberhentikan dengan Hormat Bukan Dipecat

Rabu, 11 Juni 2014 - 21:34 WIB
Prabowo Diberhentikan dengan Hormat Bukan Dipecat
Prabowo Diberhentikan dengan Hormat Bukan Dipecat
A A A
SURABAYA - Jelang perhelatan Pilpres 2014 atmosfer politik terus memanas. Bahkan ada yang menyebut Pilpres 2014 ini pertarungan mantan petinggi TNI yang terlibat aksi dukungan baik di kubu Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK.

Mantan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI (Purn) Suwarno mengatakan, dinamika politik yang terjadi saat itu membuat Prabowo diberhentikan dengan hormat bukan dipecat.

"Sampai hari ini beliau masih menerima pensiun. Saya enggak tahu pensiunnya diambil atau tidak," kata mantan Komandan Paspampres ini di Surabaya, Rabu (11/6/2014).

Sebaiknya yang perlu dipikirkan adalah, bagaimana sebaiknya bangsa ini ke depan. Memimpin Negara dan membawa kemajuan bangsa bukan getol melakukan black campaign," jelasnya.

Ia juga yakin, baik prajurit dan purnawiran lainnya bukanlah orang yang bodoh. Mereka tentu mengetahui dengan jelas bagaimana track record para senior-seniornya itu.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7660 seconds (0.1#10.140)