Cipayung Alumni dan Networks Dukung Jokowi-JK

Jum'at, 30 Mei 2014 - 16:05 WIB
Cipayung Alumni dan...
Cipayung Alumni dan Networks Dukung Jokowi-JK
A A A
JAKARTA - Beberapa jaringan alumni organisasi mahasiwa dan kepemudaan yang tergabung dalam Pendukung Cipayung Alumni dan Networks (CAN) menyatakan dukungannya untuk pasangan Calon Presiden (Capres) Joko Widodo-Jusuf Kalla.

Arip Musthopa selaku perwakilan jaringan tersebut menjelaskan alasan mendukung pasangan capres yang sering disebut Jokowi-JK itu. Menurutnya pasangan ini memiliki iktikad yang kuat untuk membenahi birokrasi dan sistem pemerintahan presidensial melalui pembentukan koalisi ramping tanpa syarat.

"Selain itu Jokowi-JK memiliki rekam jejak sebagai pemimpin yang menghormati keberagaman dan non diskriminasi," ujar Arip dalam diskusi Gerakan #MAUJKWJK di Galeri Cafe, Cikini, Jumat (30/5/2014).

Dia menjelaskan, CAN sedang membentuk sebuah gerakan #MAUJKWJK untuk mengumpulkan satu juta foto dukungan untuk JKW-JK melalui media sosial twitter dengan hastag #MauJKWJK.

Lanjutnya pembentukan relawan di 20 provinsi dengan setiap provinsi 100 relawan nantinya akan melakukan kampanye people to people di kalangan pemilih muda berusia 17- 40 tahun. "Bukan sekadar foto yang kami tampilkan, tapi kami melakukan serangan darat," lanjutnya.

Dia menambahkan, nantinya relawan akan menyelenggarakan diskusi publik dan sosialisasi massal di tempat-tempat keramaian di kota Indonesia. Selanjutnya, kata dia, mereka akan meminta para pemilih muda untuk berfoto dengan menunjukan atribut mendukung Jokowi-JK.

"Foto-foto tersebut dikompetisikan untuk mendapat 100 foto tergokil. 100 orang dalam foto tergokil akan mendapatkan kesempatan berfoto langsung dengan JKW-JK," terangnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8912 seconds (0.1#10.140)