Usai Jalani Pemeriksaan, Prabowo Sapa Keluarga Pasien RSPAD

Jum'at, 23 Mei 2014 - 18:07 WIB
Usai Jalani Pemeriksaan,...
Usai Jalani Pemeriksaan, Prabowo Sapa Keluarga Pasien RSPAD
A A A
JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Partai Gerindra Prabowo Subianto menyempatkan waktu untuk menyapa keluarga pasien Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.

Hal ini bermula ketika dirinya selesai melakukan pemeriksaan kesehatan yang menjadi syarat utama sebagai capres oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Saat menuju mobil Lexus putih yang ditumpanginya, ratusan keluarga pasien yang berada di teras Lantai 2 hingga 4 Gedung RSPAD menyapa dan meneriakinya sebagai presiden.

"Pak Presiden, Pak Prabowo presiden," teriak sejumlah keluarga pasien di lokasi, Jumat (23/5/2014).

Prabowo pun langsung menyapanya, meski tak mengeluarkan kata-kata akan tetapi berkali- kali dirinya melambaikan tangan dan memberikan hormat kepada pengunjung tersebut.

Sikap itu dilakukannya berkali-kali hingga mantan Danjen Kopassus ini berdiri di sela pintu mobil yang digunakannya tersebut. Langkah itu pun mendapat sambutan positif dari keluarga pasien RSPAD Gatot Subroto.

Seperti diberitakan sebelumnya, Prabowo menjalani pemeriksaan mulai pukul 06.50 WIB dan baru selesai sekitar pukul 16.50 WIB.

Diketahui, ada 14 tes medis yang diikuti pasangan bakal capres dan cawapres. Rangkaian pemeriksaan kesehatan meliputi beberapa unsur, yakni pemeriksaan sejarah kesehatan, pemeriksaan kesehatan jasmani dan psikis, serta pemeriksaan penunjang dan pemeriksaan laboratorium.

Pemeriksaan kesehatan jasmani atau fisik meliputi pemeriksaan kondisi internal tubuh seperti pemeriksaan jantung, pembuluh darah, paru-paru, bedah, eurologi, ortopedi, saraf, mata, telinga, hidung, dan tenggorokan (THT).

Adapun pemeriksaan penunjang terdiri dari tes ultrasonografi abdomen, kardio, treadmill test, rontgen, tes dengan spirometer, audiometer, MRI, hingga CT scan. Sementara pemeriksaan laboratorium meliputi tes darah dan urine yang terdiri dari hematologi, tes faal, ginjal, dan mencari jika ada indikasi tumor.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9319 seconds (0.1#10.140)