Penyidik KPK tanya Adhyaksa Dault tentang Machfud Suroso

Rabu, 07 Mei 2014 - 13:32 WIB
Penyidik KPK tanya Adhyaksa...
Penyidik KPK tanya Adhyaksa Dault tentang Machfud Suroso
A A A
Sindonews.com - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Adhyaksa Dault selesai menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan korupsi pada proyek pembangunan Sport Center Hambalang.

Adhyaksa mengaku ditanya penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK soal Direktur Dutasari Citralaras, Machfud Suroso yang merupakan tersangka dalam kasus itu.

"Ditanya Bapak kenal Pak Machfud. Orangnya saja saya enggak tahu yang mana," kata Adhayaksa di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (7/5/2014).

Adhyaksa menjalani pemeriksaan sekitar satu jam lebih sejak pukul 09.42 WIB dan selesai menjalani pemeriksaan sekitar pukul 11.21 WIB.

"Saya cuma berharap, saya bilang Pak biar cepat saja selesai deh supaya jangan berlarut-larut," katanya.

Dia mengatakan, keterangannya tidak jauh berbeda dengan pemeriksaan sebelumnya. "Enggak ada yang saya cabut (berita acara pemeriksaan), semua tetap seperti dulu. Pernyataan saya tetap seperti itu. mengenai Machfud Suroso, saya enggak kenal sama sekali. Lihat orangnya enggak tahu," tuturnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7281 seconds (0.1#10.140)