Dukungan kepada Capres Prabowo terus mengalir

Jum'at, 02 Mei 2014 - 15:42 WIB
Dukungan kepada Capres Prabowo terus mengalir
Dukungan kepada Capres Prabowo terus mengalir
A A A
Sindonews.com - Dukungan masyarakat terhadap Calon Presiden (Capres) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto, terus mengalir.

Hal tersebut ditandai dengan berdirinya Sekretariat Bersama (Sekber) Prabowo Presiden. Sekber ini merupakan wadah para Relawan Prabowo, yang berjuang untuk menjadikan Prabowo Presiden.

"Pendirian sekber ini bertujuan merangkul semua lapisan elemen masyarakat, khususnya yang ada di luar stuktural partai," kata Ketua Sekber Prabowo Presiden, Rimhot P Siagian, lewat pers rilis kepada Sindonews, Jumat (2/5/2014).

Rimhot menjelaskan, lewat lembaga ini, diharapkan semua elemen masyarakat, baik perorangan, maupun yang tergabung dalam organisasi masyarakat (ormas), bisa bergabung.

"Sekber ini terbentuk di Jakarta, dan juga sudah terbentuk di 20 provinsi dan 200 kabupaten kota yang siap terus bergerak secara militan, untuk menggalang dukungan kepada Prabowo menuju Istana Presiden," terangnya.

Bendahara Umum (Bendum) Sekber Prabowo Presiden, Jimmy Sidabutar mengatakan, keberadaan Sekber ini merupakan wadah atau tempat menyampaikan aspirasi dukungan secara personal bagi masyarakat.

"Indonesia menginginkan sosok Prabowo Subianto untuk memimpin Indonesia menuju ke Indonesia bangkit. Bagi masyarakat yang tidak masuk dalam kepengurusan organisasi parpol, maupun ormas, bisa menyalurkan aspirasi keinginannya di sekber ini," ucapnya.

Khusus untuk warga Jakarta, Jimmy mengharapkan, agar tidak lagi terhipnotis oleh permainan elite partai politik (parpol), yang tidak menginginkan Indonesia bangkit, di mata dunia.

"Sekber ini dibentuk atas perintah langsung dari Bapak Prabowo secara pribadi, bukan secara kepartaian. Artinya ini tidak ada intervensi Partai Gerindra, tapi ini murni aspirasi masyarakat. Karena pengurus sekber ini bukan dari Partai Gerindra," tandasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.9002 seconds (0.1#10.140)