Punya anak kecil, Deviardi minta dihukum ringan
A
A
A
Sindonews.com - Deviardi, terdakwa perkara suap di Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) memohon kepada majelis hakim agar dihukum ringan.
Sambil menangis, pelatih Golf pribadi Rudi Rubiandini mantan kepala SKK Migas itu bercerita saat ini masih mempunyai tanggungan untuk mengurus keluarga.
"Saya mohon dihukum yang seringan-ringannya, anak saya dua orang kecil-kecil masih butuh bimbingnan ortu, istri saya ibu rumah tangga biasa, istri saya enggak kerja. Yang kerja cuma saya sendiri," kata Deviardi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Selasa (1/4/2014).
Dia mengungkapkan, anaknya yang pertama berusia 10 tahun. Sementara yang kedua berusia 5 tahun. "Saya berjanji tidak akan mengulangi yang mulia, karena saya ini kan tulang punggung keluarga, anak dua masih kecil,"tegas Deviardi sambil menangis.
Sambil menangis, pelatih Golf pribadi Rudi Rubiandini mantan kepala SKK Migas itu bercerita saat ini masih mempunyai tanggungan untuk mengurus keluarga.
"Saya mohon dihukum yang seringan-ringannya, anak saya dua orang kecil-kecil masih butuh bimbingnan ortu, istri saya ibu rumah tangga biasa, istri saya enggak kerja. Yang kerja cuma saya sendiri," kata Deviardi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Selasa (1/4/2014).
Dia mengungkapkan, anaknya yang pertama berusia 10 tahun. Sementara yang kedua berusia 5 tahun. "Saya berjanji tidak akan mengulangi yang mulia, karena saya ini kan tulang punggung keluarga, anak dua masih kecil,"tegas Deviardi sambil menangis.
(dam)