3 ribu saksi Hanura digembleng siaga awasi kecurangan

Minggu, 09 Maret 2014 - 18:20 WIB
3 ribu saksi Hanura digembleng siaga awasi kecurangan
3 ribu saksi Hanura digembleng siaga awasi kecurangan
A A A
Sindonews.com - Sedikitnya 3.000 saksi dari DPC Partai Hanura Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah disiagakan untuk memantau proses pelaksanaan Pemilu 2014. Potensi kecurangan yang bisa saja terjadi dalam pelaksanaan Pemilu itu harus diawasi.

Caleg DPR RI Partai Hanura Dapil IV Jawa Tengah yang meliputi Karanganyar, Wonogiri, Sragen mengatakan, kecurangan yang diwaspadai adalah data riil jumlah pemilih dan serta surat suara rusak.

Menurut dia, setiap saksi digembleng untuk tidak sekadar militan tapi harus paham data jumlah matematis pemilih di setiap TPS. Selain itu mereka harus paham kemungkinan surat suara rusak.
Setiap saksi akan dibekali kamera untuk memotret rekapitulasi akhir berita acara pemilihan.

"Ini sebagai antisipasi saja bahwa saksi di TPS adalah ujung tombak sehingga mereka sudah kita bekali militansi teknis mengungkap celah potensi kecurangan jika terjadi," ujarnya, Minggu (9/3/2014).

Menurut Budiyanto kesiapan saksi Partai Hanura yang diterjunkan di Kabupaten Karanganyar dan Sragen serta Wonogiri sudah terlatih dengan teknis sehingga kemampuannya tidak diragukan lagi saat hari H diterjunkan di TPS.

Sebagai antisipasi, Hanura juga menyiapkan saksi dari luar yaitu saksi berlapis berada di lokasi TPS. Tugasnya memantau saksi inti yang berada di TPS serta memantau KPPS terutama saat penghitungan suara.

Jumlah saksi luar sebanyak 1.000 orang. Mereka diterjunkan ke TPS yang rawan kecurangan. Setiap saksi luar wajib melaporkan hasil pemantauan melalui SMS ataupun telepon langsung ke posko partai jika mengetahui kecurangan.

"Partai Hanura tidak main-main untuk Pileg apalagi Pilpres sehingga semua caleg dan pengurus sudah jauh hari berpikir dan menyiapkan saksi-saksi di tiap TPS," tuturnya.

Terkait pertarungan politi merebut kursi DPR RI di Dapil IV diakui Budiyanto ketat. Sebab, harus bersaing dengan para caleg incumbent dari berbagai parpol.

Sebut saja ada Bambang Wuryanto dan Mangara Siahaan dari PDIP, Rinto Subhekti dari Partai Demokrat serta Susaningtyas Nefo dari Partai Hanura sendiri.

Adapun target Partai Hanura di Dapil IV adalah dua kursi sehingga caleg bakal bekerja habis-habisan terjun ke bawah langsung
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7229 seconds (0.1#10.140)