Dikaitkan korupsi dana haji, SDA sebut fitnah!

Jum'at, 07 Februari 2014 - 19:24 WIB
Dikaitkan korupsi dana...
Dikaitkan korupsi dana haji, SDA sebut fitnah!
A A A
Sindonews.com – Menteri Agama Suryadharma Ali (SDA) membantah terlibat dalam persoalan pengelolaan dana haji. Dia juga membantah rekening haji saat ini diatasnamakan pribadinya.

“Nama saya? Itu fitnah. Mana ada,” kata SDA saat dikonfirmasi di Musyawarah Kerja Nasional II Masa Bakti 2011-2015 di Hotel Gran Preanger, Kota Bandung, Jumat (7/2/2014).

Menurutnya, rekening itu atas nama Menteri Agama bukan atas namanya. Dalam hal ini, rekening atas nama Menteri Agama itu sudah sesuai dengan instruksi dari undang-undang yang ada.

“Rekening itu atas nama Menteri Agama. Menteri Agama itu atas perintah undang-undang, bukan Suryadharma Ali. Kalau atas nama itu, itu fitnah,” tegasnya.

Sebelumnya, Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran menganggap rekening haji yang kini atas nama Suryadharma Ali patut dipertanyakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca:
Kasus dana haji, KPK isyaratkan panggil Menag
KPK selidiki soal dana haji dari politikus PKS
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0935 seconds (0.1#10.140)