Mahfud: Banyak saksi pemilu tak bertanggung jawab

Rabu, 05 Februari 2014 - 15:01 WIB
Mahfud: Banyak saksi...
Mahfud: Banyak saksi pemilu tak bertanggung jawab
A A A
Sindonews.com - Banyak saksi pemilu dari partai politik (Parpol) yang berada di tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) tidak menjalankan tugas sebagaimana mestinya.

Hal itu diungkapkan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD berdasarkan pengalamannya selama menangani perkara di MK.

"Sebenarnya saya melihat pengalaman di MK, saksi-saksi di berbagai TPS itu banyak yang tidak bisa bertanggung jawab," ujar Koordinator Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (Kahmi) di sela-sela 'Sarasehan Calon Legislatif DPR/DPD RI Lintas Partai dari HMI: HMI untuk Rakyat' di Hotel Sahid Sudirman, Jakarta, Rabu (5/2/2014).

"Kalau partainya kira-kira akan kalah, dia tak akan datang (ke TPS)," ujarnya yang juga mantan anggota DPR ini.

Oleh karena itu, kata dia, idealnya tiap TPS cukup dua saksi pemilu. "Bukan setiap parpol, satu TPS, dua orang saja. Kalau dulu kan setiap parpol bayar. Nah sekarang karena saksi ini disediakan negara, tidak usah tiap parpol. Satu TPS misalnya 2 orang saksi, karena itu sudah disumpah oleh negara," imbuhnya.

Berita:
2014,PKS punya sumber dana sendiri untuk saksi

Jika disetujui, PDIP kembalikan dana saksi ke kas negara
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1001 seconds (0.1#10.140)