Langgar aturan, PDIP salahkan Ketua Komjak

Senin, 20 Januari 2014 - 19:37 WIB
Langgar aturan, PDIP...
Langgar aturan, PDIP salahkan Ketua Komjak
A A A
Sindonews.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tidak mau disalahkan atas pencalonan Ketua Komisi Kejaksaan (Komjak) Halius Hosen sebagai calon legislatif (Caleg) yang belakangan dipersoalkan.

Bahkan, PDIP cenderung 'mengkambinghitamkan' mantan Kajati Sumatera Barat tersebut yang dianggap tidak mengindahkan perintah partai besutan Megawati Soekarnoputri.

"Itu kesalahan Halius secara pribadi. Dia bilang ke kami akan mundur. Kita tanya di awal. Syarat menjadi Caleg, dia harus melampirkan surat pengunduran diri," ujar Liason Officer (LO) PDIP Sudayatmiko Aribowo di Gedung KPU, Jakarta, Senin (20/1/2014).

Dia menuturkan, sejak awal pihaknya sudah meminta kepada Halius untuk mengurus surat pengunduran diri sebagai pengurus Komjak. Tetapi, hal itu dilanggarnya. Sehingga PDIP tak berkewajiban untuk menanggung kesalahan tersebut.

"Tapi ternyata dia (Halius) belum mengundurkan diri, ya itu kesalahan pribadi," tegasnya.

Miko berdalih, di PDIP sudah menerapkan aturan ketat bagi pejabat negara maupun pengurus BUMN, BUMD serta PNS dan TNI/Polri untuk bersedia mengundurkan diri dari jabatannya jika ingin 'nyaleg' di partai berlambang banteng moncong putih tersebut. Maka jika ada yang melanggar, itu bentuk kesalahan pribadi sang caleg.

"Surat pengunduran itu tidak bisa ditarik kembali, kalau dia tidak terpilih surat itu tak bisa dicabut," kilahnya.

Seperti diketahui, pencalonan Halius sebagai Caleg DPR RI digugat oleh salah satu rekannya di Komjak, Kamilov Sagala. Kamilov mempermasalahkan Halius lantaran Halius 'nyaleg' berstatus masih menjadi ketua Komjak.

Baca berita:
Palsukan identitas, Ketua Komjak bakal dilaporkan ke Megawati
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0996 seconds (0.1#10.140)