Wali Kota Tangerang segera dipanggil KPK

Senin, 18 November 2013 - 12:00 WIB
Wali Kota Tangerang...
Wali Kota Tangerang segera dipanggil KPK
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan akan memanggil Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany yang juga istri dari tersangka Tubagus Chaeri Wardana (TCW) alias Wawan terkait kasus korupsi pengadaan alat kesehatan (Alkes) yang saat ini disidik KPK.

Juru Bicara KPK Johan Budi mengatakan, bahwa Airin akan dimintai keterangan dalam kapasitasnya sebagai kuasa pengguna Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tangsel yang di dalamnya masuk pengadaan Alkes senilai Rp23 miliar.

"Iya pasti akan dipanggil dalam waktu dekat," kata Johan ketika dikonfirmasi, Senin (18/11/2013)

Namun, Johan belum bisa memastikan waktu pemanggilannya. Dalam kasus korupsi pengadaan Alkes Tangsel, suami Airin, TCW dan Dadang Prijatna dan pejabat Dinkes Tangsel Mamak Jamaksari, juga ditetapkan sebagai tersangka.

Untuk diketahui, selain sebagai tersangka kasus pengadaan Alkes, TCW juga ditetapkan sebagai tersangka kasus suap kepada mantan Ketua MK Akil Mochtar.

Baca berita:
Lagi, Airin bungkam ditanya soal kasus alkes Tangsel
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0993 seconds (0.1#10.140)