Sosialisasi 4 Pilar diharapkan pupuk nasionalisme

Rabu, 13 November 2013 - 16:01 WIB
Sosialisasi 4 Pilar diharapkan pupuk nasionalisme
Sosialisasi 4 Pilar diharapkan pupuk nasionalisme
A A A
Sindonews.com - Sosialisasi empat pilar kebangsaan yang dilakukan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) diharapkan bisa bisa meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap nilai-nilai nasionalisme.

Sosialisasi empat pilar kebangsaan dengan tema 'Implementasi Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara Dalam Upaya Membangun Ketahanan Keluarga Menuju Bangsa yang Kuat', diselenggarakan oleh Fraksi PKS MPR RI yang bekerja sama dengan Forum Minang Basamo di Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Rabu (13/11/2013).

"Saya yakin sosialisasi ini berdampak pada meningkatnya rasa memiliki bernegara, berbangsa, dan semangat persatuan dan kesatuan," ujar Wakil Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah.

Menurutnya, dengan adanya sosiaisasi itu masyarakat bisa semakin menjunjung tinggi kekompakan untuk mencapai kesuksesan bersama. "Kita dijajah Belanda 350 tahun, karena waktu itu kita tidak kompak," jelasnya.

Dia menambahkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Padang, Sumatera Barat (Sumbar) mengapresiasi sosialisasi empat pilar kebangsaan yang digelar di kota itu.

Atas nama Pemkot Padang berterimakasih kepada Fraksi PKD karena telah membawa program empat pilar dan dilaksanakan di kota padang," ujar dia.

Baca berita:
Di depan Perempuan Hanura, Wiranto singgung 4 pilar
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6138 seconds (0.1#10.140)