PKB optimis bisa usung capres
A
A
A
Sindonews.com - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Marwan Jafar mengapresiasi sejumlah tokoh yang masuk nominasi sebagai calon presiden (capres) PKB untuk pemilu presiden (Pilpres) 2014.
"Bahwa demikian ini adalah tantangan kita bahwa PKB bisa mencalonkan capresnya sendiri," kata Marwan kepada wartawan di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2013).
Ia pun mengaku bersyukur dengan masuknya sejumlah tokoh itu menjadi nominator capres PKB. Dengan demikian, dirinya mengajak agar tokoh tersebut berjuang bersama.
"Maka kita ingin tokoh-tokoh yang ada membesarkan PKB, sehingga membesarkan sama-sama," terangnya.
Terkait komentar miring para pengamat yang tak meyakini kalau partai yang dipimpin Muhaimin Iskandar ini bisa mencalonkan presiden, dirinya menjawab santai.
"Pengamat itu harus belajar sejarah. Yang tidak tahu sejarah partai, kita optimis di 2014 untuk menjadi tiga besar," kata Marwan.
Dengan demikian, Marwan pun optimis PKB akan bisa mengusung capres sendiri dengan target menduduki peringkat tiga besar pada pesta demokrasi tahun depan.
"Kita optimis di 2014 kita optimis masuk tiga besar lagi. PKB sangat percaya diri untuk mengusung capres dan cawapres. Para kiai dan tokoh-tokoh NU sudah kembali lagi ke PKB. Itu artinya penyanggah-penyanggah PKB sudah mulai kuat untuk meningkatkan suara di 2014," tuntasnya.
Baca berita:
JK: Pencapresan lewat PKB hanya wacana
"Bahwa demikian ini adalah tantangan kita bahwa PKB bisa mencalonkan capresnya sendiri," kata Marwan kepada wartawan di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2013).
Ia pun mengaku bersyukur dengan masuknya sejumlah tokoh itu menjadi nominator capres PKB. Dengan demikian, dirinya mengajak agar tokoh tersebut berjuang bersama.
"Maka kita ingin tokoh-tokoh yang ada membesarkan PKB, sehingga membesarkan sama-sama," terangnya.
Terkait komentar miring para pengamat yang tak meyakini kalau partai yang dipimpin Muhaimin Iskandar ini bisa mencalonkan presiden, dirinya menjawab santai.
"Pengamat itu harus belajar sejarah. Yang tidak tahu sejarah partai, kita optimis di 2014 untuk menjadi tiga besar," kata Marwan.
Dengan demikian, Marwan pun optimis PKB akan bisa mengusung capres sendiri dengan target menduduki peringkat tiga besar pada pesta demokrasi tahun depan.
"Kita optimis di 2014 kita optimis masuk tiga besar lagi. PKB sangat percaya diri untuk mengusung capres dan cawapres. Para kiai dan tokoh-tokoh NU sudah kembali lagi ke PKB. Itu artinya penyanggah-penyanggah PKB sudah mulai kuat untuk meningkatkan suara di 2014," tuntasnya.
Baca berita:
JK: Pencapresan lewat PKB hanya wacana
(kri)