Ungkap Bunda Putri, keterangan saksi harus dipertajam
A
A
A
Sindonews.com - Sosok misterius Bunda Putri, sampai saat ini belum juga terungkap. Sosok yang terungkap saat persidangan Luthfi Hasan Ishaaq (LHI) di kasus dugaan suap impor daging sapi itu, terus menjadi perbincangan.
Pasalnya, sampai saat ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), belum menganggap penting untuk memanggil siapa itu Bunda Putri.
"Yang penting itu adalah keterangan dari saksi-saksi itu harus dipertajam dan difokuskan lagi siapa Bunda Putri, perannya seperti apa," kata pengamat politik dari Masyarakat Pemantau Kebijakan Eksekutif dan Legislatif (Majelis), Sugiyanto kepada Sindonews, Rabu (6/11/2013).
Akibat lambatnya KPK mengungkap siapa sosok Bunda Putri, muncul opini yang berkembang di masyarakat, bahwa KPK takut dan sengaja melindungi Istana.
"Ada kesan KPK enggan untuk mendalami keterangan saksi yang menyebutkan peran Bunda Putri. Karena diduga Bunda Putri ini berada dalam lingkaran Istana atau ada hubungan dengan Istana," ungkapnya.
"Ini yang menjadi opini atau pembicaraan di masyarakat, akibat KPK enggan atau sungkan terkait dengan pengusutan Bunda Putri. Sehingga disimpulkan KPK takut mendalami keterangan saksi soal Bunda Putri," pungkasnya.
Berita terkait:
Soal Bunda Putri, KPK akan koordinasi dengan Polri.
Pasalnya, sampai saat ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), belum menganggap penting untuk memanggil siapa itu Bunda Putri.
"Yang penting itu adalah keterangan dari saksi-saksi itu harus dipertajam dan difokuskan lagi siapa Bunda Putri, perannya seperti apa," kata pengamat politik dari Masyarakat Pemantau Kebijakan Eksekutif dan Legislatif (Majelis), Sugiyanto kepada Sindonews, Rabu (6/11/2013).
Akibat lambatnya KPK mengungkap siapa sosok Bunda Putri, muncul opini yang berkembang di masyarakat, bahwa KPK takut dan sengaja melindungi Istana.
"Ada kesan KPK enggan untuk mendalami keterangan saksi yang menyebutkan peran Bunda Putri. Karena diduga Bunda Putri ini berada dalam lingkaran Istana atau ada hubungan dengan Istana," ungkapnya.
"Ini yang menjadi opini atau pembicaraan di masyarakat, akibat KPK enggan atau sungkan terkait dengan pengusutan Bunda Putri. Sehingga disimpulkan KPK takut mendalami keterangan saksi soal Bunda Putri," pungkasnya.
Berita terkait:
Soal Bunda Putri, KPK akan koordinasi dengan Polri.
(maf)