Anggota Komisi I kunker ke tiga negara

Senin, 28 Oktober 2013 - 12:59 WIB
Anggota Komisi I kunker...
Anggota Komisi I kunker ke tiga negara
A A A
Sindonews.com - Sejumlah anggota Komisi I DPR RI melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke China. Tujuan mereka ialah untuk menindaklanjuti hubungan kerja sama dua negara.

Tak hanya itu, kedatangan mereka juga untuk mendalami pembuatan dan penyusunan RUU Tentang Hukum Disiplin Militer ke negara tirai bambu tersebut.

Selain China, anggota Komisi I lainnya juga melakukan kunker ke Belanda dan Korea Selatan. Khusus untuk China akan dipimpin oleh Mahfudz Siddiq, sementara Belanda serta Korea Selatan dikomandoi Yahya Sacawiria dan Tantowi Yahya.

"Kunker ke Belanda dalam dalam rangka, kita ingin evalusi mengenai isu Papua," kata Mahfudz saat dihubungi, Senin (28/10/2013)

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menilai isu mengenai Papua sangat penting terlebih saat ini mulai adanya politisasi dari dunia Internasional.

"Karena terakhir itu kan kelompok freedom Papua, separatis Papua Merdeka membuat dan membuka kantor cabang lagi di Nederland, Belanda. Kita ingin meminta informasi langsung dari Dubes RI di Belanda," terangnya.

Tak hanya itu, mereka terbang ke Belanda juga untuk meningkatkan kerja sama dalam bidang pertahanan. Karena negara kincir angin ini dianggap memiliki alat utama sistem persenjataan (Alutsista) yang mumpuni terlebih untuk perairan.

"Karena kan masih berpandangan alutsista matra laut, Belanda termasuk yang memiliki kapasitas bagus dalam kapal perangnya," lanjutnya

Terakhir, kata dia, kunjungan ke Korea Selatan dilakukan untuk menyusun RUU Penyiaran dan Lembaga Televisi dan Radio Republik Indonesia.

Baca berita:
Komisi I ke Ukraina terkait kerja sama pertahanan
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6628 seconds (0.1#10.140)