Pileg dan elektabilitas Ical agenda Rapimnas Golkar

Senin, 30 September 2013 - 21:33 WIB
Pileg dan elektabilitas Ical agenda Rapimnas Golkar
Pileg dan elektabilitas Ical agenda Rapimnas Golkar
A A A
Sindonews.com - Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tanjung mengungkapkan sejumlah agenda yang akan dibahas pada Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) mendatang. Akbar menjelaskan Rapimnas nanti akan mengevaluasi kinerja partai serta konsolidasi partai.

"Hasil-hasil putusan yang terdahulu, apakah tim sukses apa sudah berhasil, konsolidasi partai berjalan dengan baik atau tidak, mencapai target 10 juta kader atau tidak. Partai Golkar kan punya moto 'suara Golkar suara rakyat'," ujarnya usai menjadi pembicara dalam diskusi 'Menang Bersama Perempuan' di Depok, Senin (30/9/2013).

Selain itu, kata Akbar, persiapan pemilu 2014 juga akan menjadi agenda utama. Serta evaluasi Pemilukada di berbagai daerah juga akan menjadi tolak ukur penilaian.

"Kita punya evaluasi untuk mencapai keberhasilan Pileg 2014, sejauh mana langkah-langkah yang kita capai," jelasnya.

Terkait peluang dan elektabilitas Calon Presiden Partai Golkar Aburizal Bakrie, Akbar juga memastikan hal itu tentu akan dibahas dalam rapimnas. Jika elektabilitas belum meningkat, kata Akbar, maka pihaknya juga menyiapkan strategi untuk mengejar hal itu.

"Sejauh mana capres kita juga punya peluang cukup menjadi pemenang. Elektabilitasnya, apa yang harus kita lakukan untuk mendongkrak itu. Saya melihat elektabilitas capres kita harus diperhatikan, kalau tak ada kenaikan, cari evaluasi, penyebabnya, dan evaluasi tim kita," tandasnya.

Baca juga berita Rapimnas Golkar tak menjadi Munaslub.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8910 seconds (0.1#10.140)