PAN pertanyakan kerja sama KPU-Lemsaneg

Senin, 30 September 2013 - 10:46 WIB
PAN pertanyakan kerja...
PAN pertanyakan kerja sama KPU-Lemsaneg
A A A
Sindonews.com - Kerja sama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg) mendapat sorotan para penggiat pemilu hingga partai politik (parpol).

Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) menilai, kerja sama itu menimbulkan tanda tanya semua pihak. Pasalnya, hal yang sama tidak pernah terjadi pada pemilu sebelumnya.

"Ini menimbulkan pertanyaan besar, karena tidak terjadi sebelumnya," kata Sekretaris Fraksi PAN, Teguh Juwarno saat dihubungi Sindonews, Senin (30/9/2013).

Menurutnya, wajar jika publik mempertanyakan atau merasa khawatir dengan kerja sama tersebut. Ia berharap jangan sampai lembaga negara digunakan oleh rezim tertentu.

"Kalau ada semacam khehawatiran itu wajar," tukasnya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menandatangani nota kesepahaman dengan Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg). Lemsaneg menjamin, tidak akan ada perubahan perolehan suara dari tempat pemungutan suara (TPS) sampai ke tingkat nasional.

Selain itu, KPU juga menjalin kerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) dan Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia (PRSSNI).

Baca juga berita KPU diminta tinjau ulang kerja sama dengan Lemsaneg
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0743 seconds (0.1#10.140)