Komisi II DPR minta pencocokan data pemilih dilakukan merata

Rabu, 25 September 2013 - 09:37 WIB
Komisi II DPR minta...
Komisi II DPR minta pencocokan data pemilih dilakukan merata
A A A
Sindonews.com - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagari), Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi II DPR RI mengadakan pertemuan di kantor Kemendagri.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Arif Wibowo mengatakan, KPU dan Kemendagri sudah melakukan pencocokan data meskipun hanya sampel. Pasalnya ada perbedaan data.

"Pencocokan kami lakukan, tapi memang sekadar acak atau sampel. Di satu kabupaten, masih terjadi beberapa perbedaan," kata Arif di Kantor Kemendagri, Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (25/9/2013).

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menuturkan, pihaknya meminta pencocokan data tidak dilakukan secara acak, tetapi keseluruhan kabupaten/kota se-Indonesia. Namun, waktu KPU sangat sedikit sehingga tidak mungkin dilakukan hal tersebut.

Lebih jauh dia menjelaskan, KPU sudah memberikan penjelaskan dan berjanji akan terus melakukan perbaikan Daftar Pemilih Tetap (DPT). Menurutnya, KPU harus memastikan DPT yang akan ditetapkan 23 OKtober sangat akurat.

"Kami minta kepada KPU untuk melakukan pengecekan terhadap keseluruhan data pemilih. Dan kami berkesimpulan bersama, bahwa DPT bisa ditetapkan dan diumumkan kepada publik sepanjang diyakini akurasinya tinggi," tukasnya.

Klik di sini untuk KPU dan Kemendagri bersinergi dalam pendataan pemilih.
(stb)
Berita Terkait
Pemerintah Belum Tuntaskan...
Pemerintah Belum Tuntaskan Hak 2.747 Penyelenggara Pemilu 2014
DPR Minta Pemerintah...
DPR Minta Pemerintah Bayar Uang Penghargaan Penyelenggara Pemilu 2014
Kebocoran Data Pemilih...
Kebocoran Data Pemilih Pemilu 2014, Ini Kata KPU DIY
Capaian Partai Gerindra...
Capaian Partai Gerindra di Pemilu 2009, 2014, dan 2019
Peretas Diduga Bobol...
Peretas Diduga Bobol Data Pemilih Pemilu 2014 Melalui KPU
Data Pemilih Pemilu...
Data Pemilih Pemilu 2014 Diduga Dibobol, Termasuk DPT Bantul
Berita Terkini
Putusan MK Melarang...
Putusan MK Melarang Lembaga Pemerintah Adukan Pencemaran Nama Baik
31 menit yang lalu
Jokowi Tiba di Polda...
Jokowi Tiba di Polda Metro Jaya, Laporkan Tudingan Ijazah Palsu
36 menit yang lalu
Sidang Kasus Suap Vonis...
Sidang Kasus Suap Vonis Ronald Tannur, Hakim Heru Hanindyo Tepis Keterangan Hakim Erintuah
1 jam yang lalu
Masih Perlukah Mencari...
Masih Perlukah Mencari Pengganti Hasan Nasbi setelah Mensesneg Jadi Jubir Presiden?
2 jam yang lalu
Prabowo Belum Cari Pengganti...
Prabowo Belum Cari Pengganti Hasan Nasbi sebagai Kepala PCO
3 jam yang lalu
Pengganti Hasan Nasbi...
Pengganti Hasan Nasbi Harus Paham Manajemen Krisis
3 jam yang lalu
Infografis
NASA Minta Penduduk...
NASA Minta Penduduk Bumi Siaga 1, Kondisi Alam Semesta Tak Stabil
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved