Hadapi Pilpres 2014, Hatta buka koalisi
A
A
A
Sindonews.com - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa, tanpa sungkan menyatakan akan membuka diri untuk berkoalisi guna menghadapi pertarungan Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014 mendatang.
"Berkoalisi itu sebuah keniscayaan didalam multi partai seperti sekarang ini. Jadi kami membuka komunikasi dengan hampir semua partai," ungkap Hatta kepada wartawan di JCC, Jakarta, Jumat (23/8/2013).
Hatta pun membenarkan, jika partai bernomor urut delapan ini juga sudah menjalin komunikasi dengan elit-elit partai politik lainnya. Namun, dia masih enggan menyebutkan siapa yang sudah dirangkulnya. "Komunikasi-komunikasi itu ada. Kalau saya ngomong itu enggak bohong," tegasnya.
Besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini juga mengaku, sedang fokus memenangkan Pemilu Legislatif (Pileg) 2014. Pasalnya, jika PAN menang dalam pileg, jalan Hatta untuk menuju kursi RI 1 semakin mulus.
"Bagaimana pun juga untuk mencapai pilpres adalah pileg. Kami akan fokus ke sana. Kami tidak ingin menjadikan pilpres sebagai agenda utama. Agenda utama kami adalah pileg," paparnya.
"Berkoalisi itu sebuah keniscayaan didalam multi partai seperti sekarang ini. Jadi kami membuka komunikasi dengan hampir semua partai," ungkap Hatta kepada wartawan di JCC, Jakarta, Jumat (23/8/2013).
Hatta pun membenarkan, jika partai bernomor urut delapan ini juga sudah menjalin komunikasi dengan elit-elit partai politik lainnya. Namun, dia masih enggan menyebutkan siapa yang sudah dirangkulnya. "Komunikasi-komunikasi itu ada. Kalau saya ngomong itu enggak bohong," tegasnya.
Besan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini juga mengaku, sedang fokus memenangkan Pemilu Legislatif (Pileg) 2014. Pasalnya, jika PAN menang dalam pileg, jalan Hatta untuk menuju kursi RI 1 semakin mulus.
"Bagaimana pun juga untuk mencapai pilpres adalah pileg. Kami akan fokus ke sana. Kami tidak ingin menjadikan pilpres sebagai agenda utama. Agenda utama kami adalah pileg," paparnya.
(stb)