Kenaikan harga BBM, PKS diminta kompak dengan Setgab

Selasa, 04 Juni 2013 - 16:55 WIB
Kenaikan harga BBM,...
Kenaikan harga BBM, PKS diminta kompak dengan Setgab
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono berharap, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bisa menyepakati rencana kebijakan pemerintah dalam menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) nantinya.

"Saya kira, sebagai sesama anggota koalisi yang tergabung dalam sekretariat gabungan (Setgab), sebaiknya kesepakatan-kesepakatan apa pun kita sepakati dengan cara demokratis, ikhlas dan tinggal dilaksanakanlah apa pun kesepakatan politik, terlebih-lebih kalau menyangkut dengan kenaikan harga BBM atau kompensasinya," ujar Menko Kesra di kantor Presiden, Jakarta, Selasa (4/6/2013).

Sebab, menurutnya, rencana kenaikan harga BBM sekaligus usulan Bantuan Langsung Sementera Masyarakat (BLSM) untuk hajat hidup orang banyak.

Maka dari itu, dia menyarankan kepada PKS untuk kompak dengan Sekretariat Gabungan (Setgab) partai koalisi pendukung pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Saya berharap seperti itu, satu bahasa, satu kompak, baik tidak dilaksanakan maupun dilaksanakan. Sebaiknya, satu bahasa," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6466 seconds (0.1#10.140)