Ini 5 sasaran dalam latihan bersama

Senin, 22 April 2013 - 22:03 WIB
Ini 5 sasaran dalam...
Ini 5 sasaran dalam latihan bersama
A A A
Sindonews.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Syamsul Maarif mengatakan, ada sejumlah sasaran yang hendak dicapai melalui kegiatan International Table Top Exercise (TTX) Mentawai Megathrust pada 22-25 April 2013 di Padang, Sumatera Barat (Sumbar) ini.

Menurutnya, pertama terwujudnya sinergitas sumber daya kementerian, instansi, lembaga, organisasi dalam satu sistem komando tanggap darurat bencana alam pada skala besar. Kedua, tercapainya penguatan mekanisme komando, kendali, komunikasi, dan koordinasi dalam konteks sipil militer.

"Ketiga, tercapainya penguatan mekanisme penanggulangan bencana alam yang melibatkan pelaku multi nasional, baik dari komponen pemerintah, sektor swasta, maupun masyarakat," kata Syamsul Maarif, lewat rilis yang diterima Sindonews, Senin (22/4/2013).

Selain itu, sasaran lainnya adalah terhimpunnya masukan untuk mekanisme bantuan internasional bagi Indonesia maupun dokumen regional lainnya yang relevan, dengan mengacu kepada hasil latihan regional yang telah dilaksanakan. Kelima, terwujudnya ketahanan regional terhadap bencana alam.

"Tahun ini hingga 2014 Indonesia masih akan menggelar kegiatan peningkatan kesiapsiagaan berupa Command Post Exercise (CPX), Field Training Exercise (FTX), dan Humanitarian Civic Action (HCA)," ucapnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, pada Maret 2014 akan diselenggarakan FTX yang diikuti oleh 18 negara dengan mengerahkan berbagai alutsista seperti kapal perang, pesawat terbang, helikopter, berbagai asset militer, personil sipil-militer dan lainnya.

"Lokasinya adalah di Kepulauan Mentawai. Semua peraturan dan prosedur penanggulangan bencana, yang melibatkan kehadiran dan bantuan internasional diujicobakan. Koordinasi sipil dan militer dalam bantuan kemanusiaan dilakukan dalam latihan tersebut," pungkasnya.
(maf)
Berita Terkait
10 Bencana Alam Paling...
10 Bencana Alam Paling Mematikan pada Tahun 2023
Pemulihan Pascabencana...
Pemulihan Pascabencana Dinilai Perlu Komitmen Semua Pihak
Antisipasi Bencana,...
Antisipasi Bencana, Mujiyat Pimpin Rapat Kesiapsiagaan Bencana
Ribuan Kejadian Bencana...
Ribuan Kejadian Bencana Mengintai, Jabar Kampanyekan Cetak Biru JRCP
Hari Kesiapsiagaaan...
Hari Kesiapsiagaaan Bencana, BNPB Ingatkan Pentingnya Latihan dan Simulasi
Peduli Bencana Sumbar,...
Peduli Bencana Sumbar, IPDN Kemendagri Serahkan Sejumlah Bantuan
Berita Terkini
Letjen TNI Aktif dari...
Letjen TNI Aktif dari Korps Kavaleri, Nomor 2 Lulusan Terbaik Akmil 1992
18 menit yang lalu
Wakil PM Malaysia Bersama...
Wakil PM Malaysia Bersama Menko Polkam Bahas Wilayah Perbatasan hingga Terorisme
33 menit yang lalu
Kejagung Tetapkan 3...
Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penanganan Perkara PN Jakpus, Ini Peran Masing-masing
44 menit yang lalu
Rasamala Aritonang Irit...
Rasamala Aritonang Irit Bicara usai Diperiksa KPK sebagai Saksi SYL
5 jam yang lalu
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
7 jam yang lalu
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
8 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved