Luthfi menambah citra buruk DPR

Kamis, 31 Januari 2013 - 11:24 WIB
Luthfi menambah citra buruk DPR
Luthfi menambah citra buruk DPR
A A A
Sindonews.com- Penetapan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq sebagai tersangka dugaan suap impor daging menambah daftar panjang anggota DPR yang tersangkut kasus hukum. Ketua DPR RI Marzuki Alie mengaku status tersangka yang diemban anggota Komisi I DPR itu semakin membuat terpuruk lembaga DPR.

"Kalau memang beliau (Luthfi Hasan Ishaaq) benar terlibat, DPR RI semakin terpuruk. Wajah DPR RI semakin suram dan kelam," kata Marzuki saat dihubungi wartawan, Kamis (31/1/2013).

Oleh karena itu, kata Marzuki, perlu ada keberanian dari partai politik yang ada di DPR RI untuk memperbaiki citra yang dirusak segelintir oknum anggota partai. Menurutnya, komitmen untuk tidak melakukan perbuatan korupsi harus ditegaskan parpol kembali ke setiap kadernya.

"Kita harus mencari solusi agar citra DPR RI menjadi baik lagi. Partai politik harus memiliki komitmen yang tegas terhadap anggotanya untuk tidak melakukan korupsi," ujar Marzuki.

Marzuki yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat ini mengaku prihatin terhadap kasus yang menimpa Luthfi. Ia berharap, apa yang dituduhkan KPK tidak terbukti

"Saya prihatin dengan kejadian yang menimpa Luthfi. Mudah-mudah, beliau tidak terlibat sama sekali," ujarnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9429 seconds (0.1#10.140)