Kemiskinan & kesenjangan sosial masih jadi PR pemerintah

Senin, 28 Januari 2013 - 18:02 WIB
Kemiskinan & kesenjangan...
Kemiskinan & kesenjangan sosial masih jadi PR pemerintah
A A A
Sindonews.com - Upaya menurunkan angka kemiskinan dan mencegah melebarnya kesenjangan sosial masih Pekerjaan Rumah atau (PR) pemerintah hingga saat ini. Kedua masalah itu masih menjadi tantangan pemerintah.

"Yang menjadi tantangan dan PR kita adalah bagaimana kita ke depan ini bisa menurunkan kemiskinan dan mencagah melebarkan kesenjangan sosial," ujar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Senin (28/1/2013).

Maka itu, SBY mengajak pemerintah pusat dan pemerintah daerah (Pemda) untuk peduli dan menangani sejumlah kantong kemiskinan yang masih ada. Mengenai kemiskinan ini, SBY mengakui, tantangan kedepan akan semakin berat.

"Dalam upaya penanggulanan kemiskinan, makin berhasil kita turunkan angka kemiskinan itu, maka saat terkahir itu makin sulit untuk menurunkannya lagi. Jadi kalau ada dari sekian puluh persen, jadi belasan persen itu cepat, tapi jadi single digit itu tidak mudah. Maka diperlukan langkah ekstra,"katanya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7299 seconds (0.1#10.140)