Presiden : Partai wartawan nomor berapa?

Senin, 14 Januari 2013 - 16:46 WIB
Presiden : Partai wartawan...
Presiden : Partai wartawan nomor berapa?
A A A
Sindonews.com- Pengundian dan penetapan nomor urut partai politik (Parpol) peserta Pemilu 2014 rupanya dipantau juga oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Disela-sela acara penerimaan credentials atau surat-surat kepercayaan dari sembilan duta besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) dari beberapa negara sahabat untuk Indonesia di Istana Kepresidenan, SBY mendekati wartawan yang sedang melakukan peliputan tersebut sambil tersenyum.

Kendati begitu, wartawan tak berani menegur Presiden SBY dikarenakan ada larangan untuk menimbulkan suara gaduh dalam upacara. Tanpa disangka, Presiden SBY justru menegur salah satu kameramen sebuah stasiun televisi nasional.

"Partai wartawan nomor berapa?" celetuk SBY sambil tersenyum di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2013).

Suasana yang tadinya hening pun sontak mencair dengan candaan Presiden SBY tersebut. "Enggak ada pak," jawab kamerawan bernama Rohmat dengan polosnya.

"11 kali ya," tutur SBY sambil tersenyum kembali. Sementara, wartawan hanya bisa tersenyum mendengar candaan presiden tersebut.

Setelah itu, Presiden SBY pun langsung masuk ke ruang Jepara untuk melanjutkan pertemuan dengan sembilan duta besar.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0935 seconds (0.1#10.140)