Golkar tak punya sikap tolak kenaikan BBM

Sabtu, 31 Maret 2012 - 12:09 WIB
Golkar tak punya sikap...
Golkar tak punya sikap tolak kenaikan BBM
A A A
Sindonews.com - Golkar dinilai tidak mempunyai sikap dalam menentukan sikap penolakan atau dukungan atas kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Hamdi Muluk pakar psikologi sosial politik mengatakan sebanarnya Golkar tidak mempunyai sikap dalam menentukan menolak atau mendukung kenaikan BBM, pasalnya golkar hanya mengambil kesempatan aja.

"Sebenarnya Golkar tak punya sikap, Golkar bermuka dua," tutur Hamdi diacara polemik Sindo Radio yang bertajuk belajar dari BBM, di Warung Daun Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (31/3/2012).

Menurutnya, Partai politik yang mempunyai sikap jelas akan menentukan pilihannya sejak dari awal, dan itu tidak dilakukan oleh partai warisan orde baru ini.

"Kalau dia punya sikap membuat kebijakan dari awal posisi yang jelas tidak mengambang dan menyalip ditukungan," ucapnya.

Dia menjelaskan, sebanarnya Golkar hanya pintar bermain cantik dalam menentukan sikap politiknya, sehingga terkesan menolak kenaikan BBM. "Golkar sama PKS menentang dan berseberangan dengan koalisi, Golkar main cantik untuk kepentingan politik," jelasnya.

Selain itu, keputusan yang diambil di paripurna hanya mendongkrak pencitraan partai-partai. "Saya sudah katakan itu(pencitraan)," ucapnya.

Saya berharap masyarakat cukup cerdas menyikapi, pihak yang kontra juga tidak pernah memberikan solusi yang jelas. ""Maka sebanarnya rakyat akan melihat,"" tukasnya. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2497 seconds (0.1#10.140)