Kirim Pesan ke Jenderal Andika, Silvia Terharu Prajurit TNI AD Semprotkan Disinfektan di Daerahnya

Minggu, 05 April 2020 - 09:03 WIB
Kirim Pesan ke Jenderal...
Kirim Pesan ke Jenderal Andika, Silvia Terharu Prajurit TNI AD Semprotkan Disinfektan di Daerahnya
A A A
JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa dengan sigap merespons pesan warga yang meminta daerah rumahnya untuk disemprotan disinfektan. Silvia Oktarina, warga Rawa Simprug, Jakarta mengaku tidak menyangka jika pesannya direspons cepat dengan dikirimkannya kendaraan khusus TNI AD untuk menyemprotkan disinfektan di sekitar rumahnya.

"Awalnya saya melihat video penyemprotan yang dilakukan TNI AD dan Polri di seluruh wilayah Indonesia. Kemudian saya berinisiatif menghubungi Pak Kasad Andika, agar rumah saya disemprot juga, karena belum pernah dilakukan," ujar Silvia Kamis (2/4/2020).

Dia mengaku sangat terharu karena KSAD menyambut baik pesannya dan mengirim prajurit ke rumahnya. "Saya merasa kaget karena respons Pak Andika sangat cepat. Baru kemarin saya hubungi, hari ini terealisasi. Ini sangat luar biasa, seorang pimpinan merespons pesan rakyat biasa seperti saya, kalau dilihat kan jauh ya, levelnya," jelas Silvia. (Baca juga: Penanganan Covid-19, Jenderal Andika Minta RS TNI AD Belajar dari RSPAD ).

Atas nama warga, dia mengucapkan terima kasih kepada para prajurit TNI AD, khususnya kepada Jenderal Andika yang telah mengerti kecemasan warga Indonesia. Dia juga mengimbau kepada masyarakat di Indonesia agar menaati arahan dari pemerintah.

"Untuk Pak Andika, sekali lagi terima kasih. Saya tunggu inovasi-inovasi lain dari TNI AD agar masyarakat Indonesia semakin percaya diri dan merasa ada tempat untuk berlindung serta menyandarkan harapan, dalam keadaan keterpurukan. Covid-19 ini seperti musuh yang berat karena tidak tampak. Saya doakan semoga TNI AU, AL, khususnya AD diberkahi dalam menjalankan tugasnya untuk rakyat Indonesia," tutup Silvia.
(zik)
Berita Terkait
Psikolog Militer Diterjunkan...
Psikolog Militer Diterjunkan Bantu Pulihkan Mental Pasien Corona
RSPAD Tertatih-tatih...
RSPAD Tertatih-tatih Tangani Pasien Corona
Lagi, 9 Siswa Secapa...
Lagi, 9 Siswa Secapa AD Bandung Dinyatakan Negatif Covid-19
KSAD: RSPAD Tertatih-tatih...
KSAD: RSPAD Tertatih-tatih Tangani Pasien Corona
Pandemi Covid-19, 286...
Pandemi Covid-19, 286 Calon Tamtama TNI AD Lulus Pantukhir
Ikuti Jejak KSAD, Human...
Ikuti Jejak KSAD, Human Initiative Bagikan Madu ke RSD Wisma Atlet
Berita Terkini
Usulan Reshuffle Kabinet...
Usulan Reshuffle Kabinet Mencuat di Sarasehan Aktivis Lintas Generasi
46 menit yang lalu
Prabowo Teken Perpres...
Prabowo Teken Perpres 66/2025, Jaksa Dapat Perlindungan dari TNI dan Polri
46 menit yang lalu
Eks Dirut Bank DKI Terjerat...
Eks Dirut Bank DKI Terjerat Kasus Kredit Sritex, Manajemen Siap Beri Data ke Kejagung
52 menit yang lalu
Peringati 26 Tahun Reformasi,...
Peringati 26 Tahun Reformasi, Aktivis Lintas Generasi: Kebijakan Prabowo Pro Rakyat
1 jam yang lalu
Sidang Hasto Kristiyanto,...
Sidang Hasto Kristiyanto, Jaksa Hadirkan Saeful Bahri
3 jam yang lalu
Mereka yang Bersuara...
Mereka yang Bersuara soal Polemik Penulisan Ulang Sejarah, Puan Ingatkan Prinsip Jas Merah
3 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved