MNC Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bandung Barat

Kamis, 30 Januari 2020 - 20:58 WIB
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Bandung Barat
A A A
BANDUNG - Bencana banjir masih terus melanda beberapa bagian wilayah Indonesia. Setelah sebelumnya melanda Jabodetabek kali ini banjir terjadi di wilayah Kabupaten Bandung. Banjir yang disebabkan curah hujan deras sejak Kamis hingga Minggu (23-26 Januari 2020 berdampak pada 60.055 jiwa.

Untuk membantu meringankan masyarakat terdampak korban banjir, MNC Peduli salurkan bantuan berupa kebutuhan tanggap bencana kepada pengungsi di Kecamatan Baleendah.

Ketua MNC Peduli, Jessica Tanoesoedibjo mengungkapkan bantuan yang disalurkan merupakan logistik untuk tanggap bencana yaitu berupa air mineral, mie instan dan pakaian yang memang sedang dibutuhkan oleh pengungsi.

“Tentunya MNC Peduli turut berduka atas bencana yang menimpa masyarakat Kabupaten Bandung, kami berharap agar air segera dapat surut dan masyarakat dapat beraktivitas normal kembali” ujar Jessica.

Bantuan diserahkan secara langsung oleh tim MNC Peduli kepada Posko Gedung Inkanas, Jalan Raden AA Wiranatakusumah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung. Sebelumnya, MNC Peduli bersama mitra juga telah menyalurkan bantuan di Jakarta, Bekasi, Tangerang dan Bogor.

Asep Machmud, Kasi Logistik BPBD Kabupaten Bandung menjelaskan setidakna ada 92 KK, dengan jumlah sekitar 297 jiwa yang mengungsi saat ini di Posko Gedung Inkanas.

Ditemui juga di lokasi, Neneng salah satu pengungsi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada MNC Peduli yang telah menyumbangkan bantuannya. “Semoga bermanfaat buat kami semua disini” imbuhnya.
(cip)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1431 seconds (0.1#10.140)