Pihak Keluarga Ungkap Keadaan Habibie Makin Membaik

Selasa, 10 September 2019 - 15:59 WIB
Pihak Keluarga Ungkap...
Pihak Keluarga Ungkap Keadaan Habibie Makin Membaik
A A A
JAKARTA - Pihak keluarga dari Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie menyebut bahwa kesehatan BJ Habibie semakin membaik. Hal itu disampaikan langsung anak BJ Habibie, Thareq Kemal Habibie usai mengunjungi ayahanda yang tengah menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.

"Cuma nitip doa, jangan khawatir beliau sudah sembuh, apapun yang terjadi adalah yang terbaik, terima kasih," ujar Tahreq kepada wartawan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Selasa (10/9/2019).

(Baca juga: Usai Jenguk BJ Habibie, Anies Baswedan: Semoga Allah Turunkan Mukjizat)

Hal yang sama juga diungkapkan, adik BJ Habibie, Sri Soedarsono Habibie. Sri menyebut BJ Habibie sudah bisa diajak komunikasi walau hanya cuma menganggukan kepala. "Enggak bisa (bicara) tapi bisa (peragain angguk dan geleng-geleng)," kata Sri.

Sri menegaskan, BJ Habibie belum bisa menerima banyak tamu karena butuh istirahat yang cukup untuk segera pulih. Dirinya pun meminta semua pihak untuk turut mendoakan BJ Habibie agar diberikan kesembuhan.

"Beliau (BJ Habibie) tidak bisa terima tamu banyak-banyak. Didoakan saja ya," harapnya.

Terkait kabar hoaks meninggalnya sang kakak, Sri sangat menyesalkan kabar tersebut tersebar. Padahal kata Sri, yang dibutuhkan adalah doa untuk kesembuhan BJ Habibie.

"Kok ada orang iseng seperti itu ya, tapi mudah-mudahan umur panjang. Makasih ya, mohon doanya," tuturnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5604 seconds (0.1#10.140)