Gerindra Pastikan Tak Pernah Bully Bu Ani Yudhoyono

Senin, 20 Mei 2019 - 08:54 WIB
Gerindra Pastikan Tak...
Gerindra Pastikan Tak Pernah Bully Bu Ani Yudhoyono
A A A
JAKARTA - Anggota Badan Komunikasi Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Andre Rosiade menegaskan bahwa partainya tidak pernah melakukan bully kepada Kristiani Herawati alias Ani Yudhoyono.

Dikatakan Andre, Partai Gerindra dan masyarakat Sumatera Barat justru mendoakan agar Istri Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu segera sembuh.

"Saya ingin sampaikan, saya dari Partai Gerindra, kami tidak pernah membully, kalau ada tuduhan kami membully Bu Ani sakit itu tidak pernah ya," ujar Andre dihubungi wartawan, Senin (20/5/2019).

Andre pun mengaku sebagai pribadi sempat ke National University Hospital Singapura menjenguk Ani Yudhoyono dan bertemu SBY beberapa waktu lalu.

"Tidak benar ada pihak kami yang membully sakitnya Bu Ani dan itu tidak boleh, saya juga himbau kepada pendukung Prabowo kalau ada teman-teman yang membully Bu Ani itu tidak boleh, tidak boleh dilaksanakan dan tidak boleh dilakukan," ungkap juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno itu.

Sebab, kata dia, bully orang yang sedang sakit bukan hal yang baik. "Saya himbau kepada pendukung Prabowo kalau ada yang lakukan itu, kami secara tegas larang tidak boleh membully Bu Ani yang sedang sakit dan sedang berjuang untuk sembuh," paparnya.

Dia melanjutkan, Ani Yudhoyono merupakan mantan Ibu Negara era Presiden SBY. "Yang harus kita hormati dan doakan bersama agar beliau cepat sembuh," ungkapnya.

Diketahui, Ketua Divisi Hukum dan Advokasi Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean memutuskan berhenti mendukung Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Alasannya, pendukung Prabowo-Sandi bully Istri Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kristiani Herawati alias Ani Yudhoyono.

rico
(pur)
Berita Terkait
Jenderal Pramono Edhie...
Jenderal Pramono Edhie Dimakamkan di samping Makam Ani Yudhoyono
Tahun Ketiga Lebaran...
Tahun Ketiga Lebaran Tanpa Ani Yudhoyono, SBY Didoakan Sehat
AHY Beri Award 35 Senior...
AHY Beri Award 35 Senior Partai, Spirit of Demokrat Khusus untuk Ani Yudhoyono
Setahun Tanpa Ani Yudhoyono,...
Setahun Tanpa Ani Yudhoyono, SBY: Hari-hariku Panjang dan Malamku Gelap
Pramono Edhie Wafat,...
Pramono Edhie Wafat, Annisa Pohan: Titip Salam untuk Memo Ani Yudhoyono
3 Tahun Wafatnya Ani...
3 Tahun Wafatnya Ani Yudhoyono, Keluarga Besar Gelar Acara di JCC
Berita Terkini
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
1 jam yang lalu
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
1 jam yang lalu
Anggota DPR Terkejut...
Anggota DPR Terkejut Penahanan Kades Kohod Ditangguhkan
3 jam yang lalu
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
3 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
4 jam yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
6 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved