Pemilu 2019, PDIP-Gerindra Bersaing di Enam Kantong Suara

Rabu, 20 Februari 2019 - 15:27 WIB
Pemilu 2019, PDIP-Gerindra...
Pemilu 2019, PDIP-Gerindra Bersaing di Enam Kantong Suara
A A A
JAKARTA - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA memaparkan hasil survei terbaru tentang pergeseran dukungan partai politik di enam kantong suara.

Hasilnya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memimpin hampir seluruh enam kantong suara dan bersaing ketat dengan Gerindra.

Peneliti senior LSI Rully Akbar mengungkapkan, enam kantong suara itu di antaranya kantong pemilih muslim, minoritas, milenial, wong cilik, emak-emak, dan kalangan terpelajar.

"PDIP unggul di aneka kantong suara dan menjadikannya juara satu. Gerindra juara dua, dengan dukungan mencolok di pemilih terpelajar. Golkar berada di posisi tiga, menempel ketat Gerindra untuk merebut juara dua," tutur Rully di Kantor LSI Denny JA, Rawamangun, Jakarta Timur, Rabu (20/2/2019).

Rully menjelaskan pada kantong pemilih muslim dengan base 85% dari total pemilih, PDIP masih paling unggul dengan perolehan suara 18,4%. Kemudian disusul Gerindra 16,6%, Golkar 11,0%, PKB 9,3%, dan Demokrat 5,9%.

"Khusus di pemilih muslim berdasarkan hasil survei perbulan kami dari Agustus 2018 sampai Januari 2019, PDIP masih paling banyak pilih namun jarak yang sangat tipis dengan Gerindra," tutur Rully.

Pada kantong pemilih minoritas dengan base 15% dari total pemilih, PDIP masih paling unggul dengan perolehan suara 54,7%. Kemudian disusul Golkar 13,5%, Nasdem 3,5%, Gerindra 2,9%, dan Demokrat 2,4%.

"Khusus di pemilih minoritas berdasarkan hasil survei kami dari Agustus 2018 hingga Januari 2019, PDIP unggul telak sekali di pemilih ini. Lebih dari 50 persen minoritas memilih PDIP. Golkar juga melampaui Gerindra," tutur Rully.

Pada kantong pemilih milenial dengan base 45% dari total pemilih, PDIP kembali meraup kemenangan dengan perolehan suara 20,1%. Kemudian disusul Gerindra 16,2%, Golkar 9,7%, Demokrat 7,2%, dan PKB 7,1%.

Sementara itu pada kantong pemilih wong cilik dengan base 50% dari total pemilih, PDIP kembali merajai kontestasi dengan perolehan suara 22,8%. Kemudian disusul Gerindra 12,9%, Golkar 11,6%, PKB 11,3%, NasDem 4,3%.

Di kantong pemilih kalangan ibu-ibu dengan base 50% dari total pemilih, PDIP masih paling unggul dengan perolehan suara 22%. Kemudian disusul Golkar 13,3%, Gerindra 12,3%, PKB 9,2%, Demokrat 6,5%.

Lalu di kantong pemilih terpelajar dengan base 11,5% dari total pemilih, Partai Gerindra justru yang paling unggul dengan perolehan suara 23,9%. Sedangkan PDIP memperoleh PDIP 15,9%, Demokrat 8%, PKS 7,2%, Nasdem 5,8%.

"Ini satu-satunya segmen yang dikuasai Gerindra," ungkapnya.

Survei LSI Denny JA dilakukan pada 18-25 Januari 2019 dengan melibatkan 1.200 responden. Survei digelar di 34 provinsi di Indonesia dengan menggunakan metode multistage random sampling.Wawancara dilakukan secara tatap muka menggunakan kuisioner. Margin of error survei ini adalah 2,8%.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6194 seconds (0.1#10.140)