Moeldoko Tegaskan Strategi Perang Total Menangkan Jokowi-Ma'ruf

Kamis, 14 Februari 2019 - 05:09 WIB
Moeldoko Tegaskan Strategi Perang Total Menangkan Jokowi-Maruf
Moeldoko Tegaskan Strategi Perang Total Menangkan Jokowi-Ma'ruf
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Moeldoko mengaku pihaknya menurunkan sedikit strateginya dengan istilah perang total untuk memenangkan pasangan nomor urut 01.

"Di mana hal-hal yang kita kenali adalah menentukan center of gravity dari sebuah pertempuran itu. Kita sudah memiliki center of gravity itu sehingga kita tahu harus bagaimana setelah mengenail center of gravity itu," ujar Moeldoko saat jumpa pers di Kantor TKN, Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (13/2/2019).

(Baca juga: Penggemar Moge Jakarta Raya Deklarasikan Dukungan untuk Jokowi-Ma'ruf)


Konsep berikutnya, kata Moeldoko, adalah dengan cara tim Jokowi-Ma'ruf selalui mendahului atau dengan kata lain tidak ingin memfoto kopi seuatu hal yang sudah dilakukan.

Sehingga Kepala Staf Kepresidenan itu menganggap apa yang dilakukan di lapangan dipastikan bisa terlaksana dengan baik, terkontrol dan dievaluasi perkembangannya dari waktu ke waktu. (Baca juga: GP Ansor Sebut Dukungan UYM Bisa Dongkrak Suara Jokowi-Ma'ruf)

"Semua komponen telah kita kerahkan, semua kekuatan-kekutan yang terventarisasi (cek) bukan lagi potensi tapi kita menuju kepada kekuatan, kita kenali semua target target kita kenali, strategi yang kita terapkan dengan isu lokal, tidak harus tekonsentrasi tapi karakteristik daerah memiliki karakter yang berbeda," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5227 seconds (0.1#10.140)