Yusril: Jokowi Setuju Ustaz Abu Bakar Baasyir Dibebaskan

Jum'at, 18 Januari 2019 - 16:13 WIB
Yusril: Jokowi Setuju...
Yusril: Jokowi Setuju Ustaz Abu Bakar Baasyir Dibebaskan
A A A
JAKARTA - Terpidana kasus terorisme, Ustaz Abu Bakar Baasyir yang saat ini mendekam di Lembaga Pemsyarakatan (LP) Gunung Sindur, Bogor, akan dibebaskan dalam waktu dekat.

Rencana pembebasan Baasyir ini setelah Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) yang juga penasihat hukum Jokowi Ma’ruf Amin berhasil meyakinkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Abubakar Baasyir sudah mendekam dalam LP selama sembilan tahun dari pidana lima belas tahun yang dijatuhkan kepadanya. "Sudah saatnya Baasyir menjalani pembebasan tanpa syarat-syarat yang memberatkan. Jokowi berpendapat bahwa Baasyir harus dibebaskan karena pertimbangan kemanusiaan," kata Yusril seperti dalam keterangan tertulisnya, Jumat (18/1/2019).

Yusril datang ke LP Gunung Sindur ditemani Yusron Ihza dan Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang Afriansyah Noor. Dia didaulat untuk menjadi imam dan khatib Jumat di masjid LP. Keluarga Ustadz Abubakar Baasyir juga datang dari Solo. Hadir pula pengacara Abu Bakar Baasyir, Achmad Michdan yang bersyukur atas bebasnya Baasyir.

Yusril menegaskan Presiden sangat prihatin terhadap kondisi kesehatan Baasyir yang sudah 81 tahun. Oleh karena itu, Jokowi memintanya untuk menelaah, berdialog dan bertemu Baasyir di LP Gunung Sindur.

Pakar hukum tata negara itu mengungkapkan semua pembicaraannya dengan Baasyir dilaporkan ke Jokowi. Dengen demikian, kata dia, Jokowi memiliki cukup alasan untuk membebaskan Baasyir dari penjara.

“Saya sangat menghormati para ulama. Saya tidak ingin ada ulama yang berlama-lama berada dalam lembaga pemasyarakatan. Karena itu, Presiden Jokowi segera memerintahkan jajarannya untuk membebaskan Baasyir," tutur Yusril.

Menurut dia, pembebasan Baasyir akan dilakukan secepatnya sambil membereskan administrasi pidanya di LP. Baasyir minta waktu setidaknya tiga hari untuk membereskan barang-barangnya yang ada di sel penjara. Setelah bebas, Baasyir akan pulang ke Solo dan akan tinggal di rumah anaknya, Abdul Rahim.
(dam)
Berita Terkait
Mahasiswa Gelar Aksi...
Mahasiswa Gelar Aksi Solidaritas Mengecam Terorisme
Konflik Berpotensi Jadi...
Konflik Berpotensi Jadi Pemicu Aksi Terorisme
Resmi Ditahan, Munarman...
Resmi Ditahan, Munarman Kini Boleh Dikunjungi Kuasa Hukum
Bos MI5: 31 Rencana...
Bos MI5: 31 Rencana Teror Tahap Akhir Digagalkan dalam 4 Tahun di Inggris
Cegah Terorisme, Masyarakat...
Cegah Terorisme, Masyarakat Harus Peka Lingkungan Sekitar
Moeldoko Minta Jangan...
Moeldoko Minta Jangan Pernah Lupakan Aksi Terorisme
Berita Terkini
Revisi UU Pemilu Ditargetkan...
Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026, Baleg DPR Harap Dibahas Sejak Dini
52 menit yang lalu
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
2 jam yang lalu
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
4 jam yang lalu
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
4 jam yang lalu
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
5 jam yang lalu
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
6 jam yang lalu
Infografis
Menanti Skema Terkini...
Menanti Skema Terkini Penyaluran Bahan Bakar Minyak Subsidi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved