Jokowi-Ma'ruf Hadir Kenakan Kemeja Putih-putih

Kamis, 17 Januari 2019 - 20:01 WIB
Jokowi-Maruf Hadir Kenakan...
Jokowi-Ma'ruf Hadir Kenakan Kemeja Putih-putih
A A A
JAKARTA - Calon Presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) dan KH. Ma'ruf Amin tiba di lokasi debat kandidat di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta, Kamis (17/1/2019).

Pasangan calon petahana itu hadir secara bersamaan, namun tidak dalam satu mobil. Jokowi turun duluan didampingi istrinya, Iriana Jokowi.

Sementara, Kiai Ma'ruf didampingi sang Istri, Wury Estu Andayani. Jokowi-Ma'ruf memilih kemeja putih-putih. Kiai Ma'ruf tetap dengan kain sarung dibalut surban.

Adapun para pendukung Jokowi-Ma'ruf terus meneriakan yel-yel saat paslon hadir di lokasi.

Diketahui, debat perdana akan dimulai sekira pukul 20.00 WIB. Debat akan menghadirkan tema hukum, HAM, korupsi dan terorisme.

Rakhmat
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4951 seconds (0.1#10.140)