BNPB Sebut Terjadi Bencana Tak Berkaitan dengan Era Pemerintahan

Senin, 31 Desember 2018 - 18:45 WIB
BNPB Sebut Terjadi Bencana...
BNPB Sebut Terjadi Bencana Tak Berkaitan dengan Era Pemerintahan
A A A
JAKARTA - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, bencana yang terjadi di Indonesia tak bisa dikaitkan dengan era pemerintahan yang sedang berkuasa karena bencana yang terjadi itu berasal dari ulah manusia yang kerap merusak alam.

"Urusan bencana itu urusan kemanusiaan, tak ada kaitannya dengan era pemerintahan. Siapapun Presiden Indonesia pasti akan berhadapan dengan bencana," ujarnya pada wartawan, Senin (31/12/2018).

Akibat rusaknya alam, kata dia, seperti hutan semakin berkurang, lahan hijau kritis meningkat, daerah aliran sungai bersih juga berkurang akan memicu terjadinya bencana hidrometologi. Bencana hidrometeorologi itu bencana alam yang terjadi sebagai dampak dari fenomena meteorologi seperti hujan lebat, angin kencang dan gelombang tinggi.

"Otomatis rusaknya lingkungan tadi menyebakan meningkatnya bencana hidrometologi," tuturnya.

Dia menambahkan, jumlah terjadinya bencana sejak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) hingga Presiden Joko Widodo (Jokowi) ada belasan ribu bencana.

Di masa SBY misalnya, dari November 2004 hingga Oktober 2014 tercatat ada 12.820 bencana dan 181.045 orang meninggal dunia. Sedang di masa Jokowi ada 9.957 bencana dan 6.170 orang meninggal dunia dalam kurun waktu November 2014 hingga 27 Desember 2018.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0862 seconds (0.1#10.140)