Gaet Pemilih Milenial, Pendukung Jokowi Dekati Komunitas Streetball
A
A
A
TANGERANG - Komunitas Indonesia Cinta Jokowi (Kita Jokowi) terus bergerak menggaet anak muda. Kini sasaran mereka meluas ke Provinsi Banten.
Saat kunjungan Jokowi ke Banten dalam rangkaian kampanye, Kita Jokowi berkumpul bersama Komunitas Streetball Banten di BSD, Kota Tangerang Selatan, Minggu 4 November 2018.
Dalam acara pertemuan tersebut Koordinator Nasional Kita Jokowi, Ichya Halimudin menjelaskan bahwa Kita Jokowi terus menyambangi basis generasi milenial dan sharing mengenai masa depan Indonesia.
“Terus bergerak jangan lelah berbuat untuk bangsa ini, karena di tangan kita masa depan Indonesia diteruskan,” ujar Ichya melalui siaran persnya, Senin (5/11/2018).
Ichya menambahkan, generasi milenial di Banten harus mempunyai semangat seperti Jokowi yang terus bekerja memajukan Indonesia, rendah hati, dan selalu sabar dalam berbuat baik.
“Selagi masih muda kita sama-sama tunjukkan prestasi di bidang masing-masing, kan untuk kemajuan Indonesia, persatuan dijaga, jangan mudah dikompori dan pesimis," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Komunitas Streetball Banten, Ramdan yang hadir dalam pertemuan tersebut mempunyai harapan kedepan agar Jokowi dapat terpilih kembali pada Pilpres 2019.
“Kami tertarik bergabung karena punya kesamaan pandangan, pastinya kita mengajak komunitas lainnya untuk ikut dukung Pak Jokowi supaya Indonesia tetap dipimpin Pak Jokowi yang memperhatikan olahraga,” katanya
Saat kunjungan Jokowi ke Banten dalam rangkaian kampanye, Kita Jokowi berkumpul bersama Komunitas Streetball Banten di BSD, Kota Tangerang Selatan, Minggu 4 November 2018.
Dalam acara pertemuan tersebut Koordinator Nasional Kita Jokowi, Ichya Halimudin menjelaskan bahwa Kita Jokowi terus menyambangi basis generasi milenial dan sharing mengenai masa depan Indonesia.
“Terus bergerak jangan lelah berbuat untuk bangsa ini, karena di tangan kita masa depan Indonesia diteruskan,” ujar Ichya melalui siaran persnya, Senin (5/11/2018).
Ichya menambahkan, generasi milenial di Banten harus mempunyai semangat seperti Jokowi yang terus bekerja memajukan Indonesia, rendah hati, dan selalu sabar dalam berbuat baik.
“Selagi masih muda kita sama-sama tunjukkan prestasi di bidang masing-masing, kan untuk kemajuan Indonesia, persatuan dijaga, jangan mudah dikompori dan pesimis," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Komunitas Streetball Banten, Ramdan yang hadir dalam pertemuan tersebut mempunyai harapan kedepan agar Jokowi dapat terpilih kembali pada Pilpres 2019.
“Kami tertarik bergabung karena punya kesamaan pandangan, pastinya kita mengajak komunitas lainnya untuk ikut dukung Pak Jokowi supaya Indonesia tetap dipimpin Pak Jokowi yang memperhatikan olahraga,” katanya
(dam)