Respons Sandi Soal Wacana Jokowi Program Dana Per Kelurahan

Minggu, 21 Oktober 2018 - 14:47 WIB
Respons Sandi Soal Wacana...
Respons Sandi Soal Wacana Jokowi Program Dana Per Kelurahan
A A A
JAKARTA - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Sandiaga Uno meyakini masyarakat bisa menilai maksud dari program dana kelurahan yang bakal dikeluarkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Adapun kebijakan tersebut rencananya bakal dimulai awal tahun 2019 nanti.

Sandiaga meyakini, bahwa semua program selalu diawali dengan niat baik. Dia melanjutkan, selama program itu untuk membantu masyarakat, maka perlu diapresiasi.

"Tapi kalau misalnya di tahun politik, di tahun 2019 ini pasti masyarakat bisa menilai sendiri kok, apakah ini ada udang di balik batu atau apakah ini sebuah program yang dicanangkan sebelumnya," ujar Sandiaga Uno di Senopati, Jakarta Selatan, Minggu(21/10/2018).

Karena, dia yakin bahwa masyarakat kini sudah semakin cerdas. "Khususnya menengah ke bawah ya," tutur mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.

Dirinya pun memberikan contoh Pilkada DKI Jakarta 2017. Kata dia, sembako yang diberikan kubu pasangan calon tertentu tidak mengubah keyakinan politik masyarakat.

"Saya tidak mau terlalu mengkritisi selama niatnya itu memang ingin membantu masyarakat," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5421 seconds (0.1#10.140)