TNI AU Berencana Bangun Lanud di Batam, Begini Konsepnya

Rabu, 26 September 2018 - 15:42 WIB
TNI AU Berencana Bangun...
TNI AU Berencana Bangun Lanud di Batam, Begini Konsepnya
A A A
BATAM - TNI Angkatan Udara (AU) berencana membangun Pangkalan Udara (Lanud) di Batam, Kepulauan Riau.

Rencana tersebut merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan negara serta menudukung perekonomian di wilayah Batam dan sekitarnya.

Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna saat pertemuan dengan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Lukita Dinarsyah Tuwo, Selasa 25 September 2018 mengatakan, rencana pembangunan tersebut sudah dicetuskan sebelumnya dan sudah memiliki aturan pendukungnya.

“Konsepnya adalah bukan dengan menempatkan satuan permanen seperti skadron udara, namun hanya akan menempatkan alutsista sesuai dengan kontijensi dan keperluan, sehingga alutsista yang ditempatkan bersifat sementara," tutur Yuyu dalam keterangan tertulis yang diterima Rabu (26/9/2018).

Oleh karena itu, Yuyu berdikusi dengan BP Batam. Tujuannya agar nantinya operasional penerbangan militer tidak mengganggu aktivitas penerbangan sipil di Bandara Hang Nadim.

Dia menjelaskan, lahan yang diperlukan di sekitar Bandara Hang Nadim adalah lahan untuk membangun shelter pesawat militer, apron, serta ruangan untuk crew, teknisi, maupun kantor operasional.

“Sedangkan untuk Kantor Lanud akan ditempatkan di wilayah lain sesuai dengan lahan yang telah diberikan, sehingga dipastikan tidak akan mengganggu aktivitas penerbangan sipil,” ucap KSAU.

Sementara itu, Kepala BP Batam dalam pertemuan tersebut menyampaikan hasil pertemuan akan disampaikan lebih lanjut kepada Dewan Kawasan yang diketuai Menko Bidang perekonomian sebagai pertimbangan dalam mengambil keputusan selanjutnya.

“Kami memahami pembangunan ekonomi di wilayah Kepulauan Riau harus didukung oleh faktor keamanan. Itu yang terpenting, sehingga pada prinsipnya kami sangat mendukung rencana pembangunan yang akan dilaksanakan TNI AU di Batam," kata Lukita.

Selain melakukan pertemuan dengan BP Batam, KSAU dan rombongan juga meninjau lahan yang direncanakan digunakan untuk pembangunan shelter pesawat militer di Bandara Hang Nadim, serta lahan yang akan dijadikan kantor Lanud di Nongsa.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7229 seconds (0.1#10.140)