Lebih dari 30% Caleg Hanura Kaum Perempuan

Rabu, 18 Juli 2018 - 12:39 WIB
Lebih dari 30% Caleg...
Lebih dari 30% Caleg Hanura Kaum Perempuan
A A A
JAKARTA - Jumlah calon anggota legislatif (caleg) yang diajukan Partai Hanura ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) melebih 30%.

“Semua persyaratan yang disampaikan sesuai dengan aturan undang-undang kita sudah penuhi. Keterwakilan perempuan 30%, malah kita melebihi,” ujar Sekretaris Jenderal Partai Hanura, Hery Lontung di Kantor KPU Pusat, Jakarta, Selasa 17 Juli 2018.

Dia mengungkapkan telah mendaftarkan 575 orang caleg ke KPU. Semua caleg yang didaftarkan Hanura tidak ada yang berstatus mantan napi.

“Kami menjaring ini semua, mulai dari daerah. Jadi tokoh-tokoh daerah banyak yang kita calonkan dari pada kaum muda-muda ini,” ujarnya.

Ketua DPP Hanura Sutrisno Iwantono yakin Hanura bisa memenangi Pemilu 2019 dengan target maksimal.

“Insya Allah Hanura yakin bisa memenangkan Pemilu 2019 dengan sebaik-baiknya dengan target yang maksimum. Jadi akan dilakukan proses verifikasi oleh KPU dan kita sudah siapkan tenaga-tenaga untuk bisa bersama-sama KPU melihat satu per satu dari calon-calon yang ada,” tutur Sutrisno.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0839 seconds (0.1#10.140)