Hasil Operasi Ketupat, Polri Sebut Laka Lantas Menurun 30%
A
A
A
JAKARTA - Berdasarkan hasil rekapitulasi sejak dimulainya Operasi Ketupat Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, Polri telah mencatat 1.478 kecelakaan lalu lintas selama arus mudik Lebaran 2018. Angka itu merupakan pengitungan terakhir pada H+3, Senin 18 Juni 2018.
Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Muhammad Iqbal mengungkapkan, angka tersebut mengalami penurunan sebanyak 632 kejadian atau sekitar 30 persen apabila dibandingkan pada 2017.
"Adanya penurunan jumlah Laka Lantas selama Operasi Ketupat dari H-8 sampai dengan H+3 tahun 2017 dibandingkan tahun 2018 sebanyak 632 kejadian serta penurunan jumlah Korban Meninggal Dunia sebanyak 482 Orang," kata Iqbal di Jakarta, Selasa (19/6/18).
Operasi Ketupat sendiri berlangsung sejak 7 hingga 24 Juni 2018. Langkah tersebut bertujuan menciptakan keamanan masyarakat.
Sementara untuk korban meninggal dunia akibat kecelakaan terdata 333 orang. Hal ini juga mengalami penurunan jika dibandingkan pada tahun lalu yang mencapai angka 815 jiwa.
Selain itu, berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polri mencatat terdapat 417 aksi kejahatan yang terdiri dari curat, curas, dan curanmor. Sedangkan untuk pelanggaran lalu lintas telah terjadi sebanyak 125.707 pelanggaran.
Polri menyampaikan terima kasih kepada TNI dan seluruh stakeholder terkait serta kepada seluruh masyarakat yang telah bersama-sama ikut menciptakan situasi yang kondusif pada arus mudik 2018 dan H-1 menjelang hari raya Idul Fitri.
"Situasi kamtibmas dilaporkan sampai dengan hari ini secara keseluruhan alhamdulillah terpantau aman, kondusif, dan lancar," ujarnya.
Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Muhammad Iqbal mengungkapkan, angka tersebut mengalami penurunan sebanyak 632 kejadian atau sekitar 30 persen apabila dibandingkan pada 2017.
"Adanya penurunan jumlah Laka Lantas selama Operasi Ketupat dari H-8 sampai dengan H+3 tahun 2017 dibandingkan tahun 2018 sebanyak 632 kejadian serta penurunan jumlah Korban Meninggal Dunia sebanyak 482 Orang," kata Iqbal di Jakarta, Selasa (19/6/18).
Operasi Ketupat sendiri berlangsung sejak 7 hingga 24 Juni 2018. Langkah tersebut bertujuan menciptakan keamanan masyarakat.
Sementara untuk korban meninggal dunia akibat kecelakaan terdata 333 orang. Hal ini juga mengalami penurunan jika dibandingkan pada tahun lalu yang mencapai angka 815 jiwa.
Selain itu, berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polri mencatat terdapat 417 aksi kejahatan yang terdiri dari curat, curas, dan curanmor. Sedangkan untuk pelanggaran lalu lintas telah terjadi sebanyak 125.707 pelanggaran.
Polri menyampaikan terima kasih kepada TNI dan seluruh stakeholder terkait serta kepada seluruh masyarakat yang telah bersama-sama ikut menciptakan situasi yang kondusif pada arus mudik 2018 dan H-1 menjelang hari raya Idul Fitri.
"Situasi kamtibmas dilaporkan sampai dengan hari ini secara keseluruhan alhamdulillah terpantau aman, kondusif, dan lancar," ujarnya.
(maf)