HNW Minta Yudi Latif Jelaskan Alasan Mundur dari BPIP

Jum'at, 08 Juni 2018 - 11:36 WIB
HNW Minta Yudi Latif...
HNW Minta Yudi Latif Jelaskan Alasan Mundur dari BPIP
A A A
JAKARTA - Yudi Latif diminta menjelaskan alasannya mengundurkan diri dari jabatan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Sebab, pengunduran diri Yudi Latif dari jabatan Kepala BPIP itu menimbulkan pertanyaan.

"Tentu yang paling mengerti Pak Yudi Latif untuk kemudian menjelaskan secara jujur dan terbuka mengapa beliau mundur," ujar Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (8/6/2018).

Padahal, lanjut dia, Yudi Latif baru setahun menjabat Kepala BPIP itu. Diakuinya juga bahwa sekitar setahun belakangan sudah terjadi perubahan sistem berorganisasi dari UKP-PIP menjadi BPIP.

"Menurut saya paling bagus beliau menjelaskan seobjektif mungkin," kata Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.

Dirinya yakin bahwa pengunduran Yudi Latif itu bukan karena meme dari kader PKS kepada Anggota Dewan Pengarah BPIP Mahfud MD yang bertuliskan 'Saya Pancasila, Saya 100 Juta'. "Ternyata kader itu tidak pernah mengirim meme ke Pak Mahfud MD, dia hanya mengirimkan WA isinya klarifikasi, tidak ada memenya sama sekali," jelasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0742 seconds (0.1#10.140)