Kecelakaan Tank TNI Tenggelam di Sungai Bogowonto, Dua Meninggal

Sabtu, 10 Maret 2018 - 16:51 WIB
Kecelakaan Tank TNI...
Kecelakaan Tank TNI Tenggelam di Sungai Bogowonto, Dua Meninggal
A A A
PURWOREJO - Sebuah Tank milik Yonif Mekanis 412/6/2 Kostrad mengalami insiden kecelakaan di Sungai Bogowonto, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah (Jateng).

Dari informasi yang dihimpun SINDOnews, peristiwa terjadi sekitar pukul 10.05 WIB, berawal saat Yonif 412/6/2 melaksanakan latihan outbond bersama anak-anak sekolah di Sungai Bogowonto.

Mereka berasal dari TK Ananda yang terdiri dari 16 anak dan seorang guru. Kemudian, TK Masitoh diikuti 71 anak dan empat guru, TK Siwi terdiri dari 20 anak dan dua guru, PAUD Lestari diikuti 20 anak dan empat guru, dan sebanyak 35 anak dari PAUD Handasani

Ada tiga unit tank yang digunakan dalam kegiatan outbond. Dalam pelaksanaannya, outbond dibagi menjadi dua kloter. Untuk kloter pertama, tank yang mengangkut anak-anak PAUD berjalan tanpa kendala.

Akan tetapi, nahas dialami rombongan kloter kedua, karena salah satu tank tergelincir masuk sungai yang dalam dan tenggelam, hingga mengakibatkan jatuhnya korban meninggal.

Diketahui, dua orang meninggal dalam peristiwa kecelakaan tersebut, yakni seorang anggota Yonif Mekanis 412/6/2 atas nama Pratu Randi Suryadi meninggal dunia di RSU Dr.Tjitro Wardoyo, dan seorang guru atas nama Iswandari meninggal di RS Panti Waluyo.

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari pihak Yonif 412/6/2. Saat SINDOnews mencoba mengkonfirmasi Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Sapta Marwindu Ibraly, belum ada respons terkait insiden kecelakaan tersebut.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1033 seconds (0.1#10.140)