Doakan Kesembuhan Habibie, Sandiaga Uno: Kondisinya Terpantau Baik
A
A
A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno mendoakan Presiden ketiga Indonesia BJ Habibie yang sedang sakit jantung di Jerman.
Habibie mengalami kebocoran pada klep jantung dan harus mendapatkan perawatan intensif. "Saya mendoakan Pak Habibie agar segera pulih," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Senin (5/3/2018). (Baca juga: Kesehatan Menurun, BJ Habibie Dirawat di Jerman )
Sandiaga engaku mendapat informasi langsung terkait kondisi kesehatan Habibie yang saat ini sedang dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Munchen, Jerman.
"Saya terhubung sudah langsung sama keluarga karena kami masih kerabat. Keadaannya terpantau baik. Hari ini tadi pagi saya baru mendapat laporan keadaannya alhamdulillah baik," tutur Sandi.
Sandi juga menyampaikan terima kasih kepada rakyat Indonesia yang ikut mendoakan kesembuhan Habibie. "Pak Habibie berterima kasih atas semua doa yang diberikan rakyat Indonesia," tuturnya.
Habibie mengalami kebocoran pada klep jantung dan harus mendapatkan perawatan intensif. "Saya mendoakan Pak Habibie agar segera pulih," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Senin (5/3/2018). (Baca juga: Kesehatan Menurun, BJ Habibie Dirawat di Jerman )
Sandiaga engaku mendapat informasi langsung terkait kondisi kesehatan Habibie yang saat ini sedang dirawat di sebuah rumah sakit di Kota Munchen, Jerman.
"Saya terhubung sudah langsung sama keluarga karena kami masih kerabat. Keadaannya terpantau baik. Hari ini tadi pagi saya baru mendapat laporan keadaannya alhamdulillah baik," tutur Sandi.
Sandi juga menyampaikan terima kasih kepada rakyat Indonesia yang ikut mendoakan kesembuhan Habibie. "Pak Habibie berterima kasih atas semua doa yang diberikan rakyat Indonesia," tuturnya.
(dam)